Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bali United vs Arema Malam Ini, Kiko Insa Ingin Pembuktian

Kiko menyebut dirinya sudah siap menjalani pertandingan bersama tim barunya.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Bali United vs Arema Malam Ini, Kiko Insa Ingin Pembuktian
Twitter Indra Sjafri
Kiko Insa disambut pelatih Bali United, Indra Sjafri 

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Untuk pertama kalinya, Kiko Insa akan bertanding mengenakan jersey Bali United pada Sabtu (19/3/2016).

Dan untuk pertama kalinya juga, Kiko akan bertanding melawan mantan klubnya, Arema Cronus, dalam laga itu.

Pemain asal Spanyol bernama lengkap Francisco Insa Bohigues itu pun menyebut pertandingan Bali United melawan Arema bakal seru.

Kiko menyebut dirinya sudah siap menjalani pertandingan bersama tim barunya.

Mantan stoper Arema ini menyebut kondisi tim Bali United saat ini jauh lebih baik dari sebelumnya.

Itulah sebabnya pertemuan dengan tim Singo Edan akan jadi pertarungan besar.

"Permainan Bali United lebih bagus. Dulu Bali tidak memiliki pemain asing, sekarang sudah ada pemain asing. Tunggu di hari Sabtu " ujar Kiko kepada SURYA.co.id.

BERITA REKOMENDASI

Pemain yang memilih nomor punggung 87 untuk menggambarkan kecintaannya pada Arema itu mengaku sudah cocok bermain dengan gaya permainan Bali United.

Ia bahkan menyebut sudah klop dengan para pemain dan strategi tim besutan pelatih Indra Sjafri itu.

"Saya sudah menyatu dengan tim. Saya suka gaya bermainnya, sama dengan gaya bermain di Spanyol," ungkap Kiko.

Pemain jangkung ini tidak mau memberi penilaian terlalu banyak tentang kondisi timnya dan tim Arema saat ini.

Hanya saja ia menyebut timnya akan merepotkan Arema di pertandingan nanti.


"Arema harus bermain sempurna kalau mau menang menghadapi kami. Nanti akan jadi pertandingan seru. Tapi
Bali akan menang," kata pemain yang memasang tato bergambar Singa di lengan kanannya itu.

Arema Cronus yang berada satu grup sengan Bali United di Turnamen Piala Bhayangkara akan saling berhadapan di laga pertama.

Meski sudah sering bertemu, laga kedua tim yang dijadwalkan Sabtu (19/3/2016) malam dipastikan akan memiliki rasa berbeda.

Ini untuk pertama kalinya Bali United akan menurunkan pemain asing dan Arema juga akan berusaha mempertahankan catatan kemenangan atas Bali United.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas