Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kagawa dan Honda Bawa Jepang Hancurkan Suriah Lima Gol Tanpa Balas

Timnas Jepang sukses memetik kemenangan besar atas Suriah dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Asia, Selasa (29/03/2016).

zoom-in Kagawa dan Honda Bawa Jepang Hancurkan Suriah Lima Gol Tanpa Balas
ZIMBIO.COM
Shinji Kagawa dihadang pemain Suriah. 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Ahmad Bil Wahid

TRIBUNNEWS.COM, JEPANG - Timnas Jepang sukses memetik kemenangan besar atas Suriah dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Asia, Selasa (29/03/2016).

Dalam laga yang digelar di Stadion Saitama itu, tim Samurai Biru menang telak 5-0.

Pemain Timnas Jepang yang berlaga di klub besar Eropa menjadi bintang.

Pemain Borussia Dortmund Shinji Kagawa dan gelandang AC MilanKeisuke Honda jadi bintang lapangan dalam laga tersebut.

Jepang langsung unggul 1-0 pada menit 17 lewat gol bunuh diri pemain Suriah Hamdi Al Masri.

Bola yang ditepis penjaga gawang menerpa wajah Al Masri sebelum masuk ke gawangnya sendiri.

Berita Rekomendasi

Kagawa menggandakan keunggulan Jepang pada menit 66.

Mantan pemain Manchester United itu mencetak gol lewat sepakan voli luar bisa.

Pada menit 86 giliran Honda yang mencatatkan namanya di papan skor.

Sundulan Honda mengubah skor menjadi 3-0.

Kagawa kembali beraksi pada menit 90.

Kali ini memanfaatkan bola muntah hasil tepisan kiper Suriah Ibrahim Alma.

Pesta gol tuan rumah ditutup pada masa tambahan waktu.

Gelandang yang bermain di klub Jerman, Hertha Berlin, Genki Haraguci, memastikan kemenangan Jepang menjadi 5-0 pada menit 90+3.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas