Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Arema Jumpa Persib di Final Piala Bhayangkara

Tim besutan Milomir Seslija ini akan menghadapi Persib Bandung yang sebelumnya juga menang 1-0 dari Bali United di Stadion GBK, Minggu (3/4/2016).

Penulis: Reynas Abdila
zoom-in Arema Jumpa Persib di Final Piala Bhayangkara
twitter/nettv
Bek Arema Cronus Johan Alfarizi rayakan gol ke gawang Sriwijaya FC. 

TRIBUNNEWS.COM - Arema Cronus menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor tipis 1-0 pada laga penentu ke partai final Piala Bhayangkara 2016.

Bertanding di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Kamis (31/3/2016), skuat Singo Edan tampil percaya diri dihadapan publiknya.

Gol tunggal lahir melalui sundulan bek Johan Alfarizi satu menit menjelang turun minum tepatnya pada menit ke-44.

Hasil sepak pojok yang dilepas penyerang Srdan Lopicic meluncur langsung ke arah gawang Dian Agus Prasetyo, penjaga gawang Sriwijaya FC.

Sebelum masuk ke jala, Alfarizi menyambar si kulit bundar lewat sundulan sehingga Dian Agus tak banyak berkutik.

Tim besutan Milomir Seslija ini akan menghadapi Persib Bandung yang sebelumnya juga menang 1-0 dari Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (30/3/2016) kemarin.

Jalannya pertandingan, Arema Cronus tampil impresif dengan menciptakan 10 kali tendangan percobaan, tiga di antaranya mengarah ke dalam gawang.

Berita Rekomendasi

Singo Edan juga unggul penguasaan bola sebanyak 52 persen tapi Sriwijaya juga memberi perlawanan memanfaatkan serangan balik.

Laskar Wong Kito -julukan Sriwijaya- pun mendapat peluang emas melalui gelandang Ichsan Kurniawan dengan melepas tembakan dari luar kotak penalti menit ke-17.

Sayangnya, hasil sepakan Ichsan masih terlalu lemah hingga mudah diantisipasi pertahanan Singo Edan dan langsung diamankan oleh Kurnia Meiga, kiper Arema.

Pada menit ke-68, Ichsan kembali memiliki peluang dari luar kotak penalti.

Namun rapatnya barisan pertahanan Arema tak jua mampu membuat Sriwijaya mampu menyamakan kedudukan.

Arema mencetak gol kedua menit ke-85, gelandang Fery Aman Saragih menjebol gawang Dian Agus meneruskan tendangan Alfarizi.

Sayangnya, gol tersebut dianulir wasit karena sang hakim lapangan menganggap Fery Aman berada dalam posisi offside.

Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, Sriwijaya tetap tak berhasil membayar gol.

Sriwijaya akan menghadapi Bali United untuk memperebutkan juara ketiga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas