Draxler Ingin Wujudkan Impian Depak Real Madrid
Julian Draxler, gelandang VfL Wolfsburg, mengatakan hal tersebut. Menurut Draxler, menyingkirkan Real Madrid dari Liga Champions adalah mimpi.
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - VfL Wolfsburg adalah underdog di babak perempat final Liga Champions saat menghadapi Real Madrid. Namun demikian, Die Wolfie bisa meraih mimpi menyingkirkan Real Madrid jika menunjukkan performa terbaik di dua leg.
Julian Draxler, gelandang VfL Wolfsburg, mengatakan hal tersebut. Menurut Draxler, menyingkirkan Real Madrid dari Liga Champions adalah mimpi.
“Bagi klub ini akan menjadi mimpi jika itu terjadi. Tapi kami tahu kami harus berada di level kemampuan terbaik, ini bukan sebuah keajaiban ketika anda bermain sepak bola, anda harus bermain bagus dan segalanya mungkin terjadi,” tutur Draxler dikutip oleh Goal.
Real Madrid adalah klub dengan sejarah panjang di Liga Champions. Los Blancos juga selalu berhasil menembus babak perempat final Liga Champions dalam enam musim beruntun. Sebaliknya, Die Wolfie adalah debutan di babak ini.
Julian Draxler menilai Real Madrid adalah tim yang lebih baik dari Wolfsburg. Draxler juga yakin banyak orang menjagokan Real Madrid lolos ke babak semifinal karena Wolfsburg sekadar klub kecil.
“Tapi kami akan melakukan yang terbaik dan lihat saja apa yang terjadi nanti,” ujar eks penggawa Schalke 04 tersebut.
Ada satu kiat bagi VfL Wolfsburg untuk meraih kemenangan atas Real Madrid. Menurut Draxler caranya adalah berusaha menyerang pertahanan skuat asuhan Zinedine Zidane.
“Bertahan secara baik dan menyerang secara baik. Tidak cukup hanya berdiri di depan gawang dan hanya bertahan,” ujar Draxler.
Julian Draxler menilai Real Madrid sebagai sebuah tim yang bisa mencetak gol di stadion mana saja di dunia. Oleh karena itu Wolfsburg juga harus menyerang. Wolfsburg harus menciptakan peluang yang bisa menghasilkan gol.
“Ketika anda menghadapi Barcelona, mereka selalu memiliki penguasaan bola mencapai 70-75 persen. Madrid akan bermain berbeda di sini, mereka bakal ingin menguasai bola, jadi saya rasa pertandingan akan berbeda,” tutur Draxler.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.