Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Willy Caballero Berharap Bisa Gantikan Peran Joe Hart di Paris

Caballero belum membahas rencana ke Paris dengan Pelatih Manuel Pellegrini, yang masih menunggu kondisi terakhir Hart

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Willy Caballero Berharap Bisa Gantikan Peran Joe Hart di Paris
gettyimages.ie
Willy Caballero 

TRIBUNNEWS.COM - Joe Hart sudah pulih dari cedera, sehingga kiper Inggris ini bisa membela Manchester City melawan Paris Saint-Germain (PSG) pada perempat final Liga Champions, Kamis (7/4). Tapi, Willy Caballero juga ingin unjuk kebolehan di Paris.

Hart tak bermain sejak City kalah dalam derbi Manchester sebelum jeda internasional, akibat cedera betis. Tapi, dia sudah mulai berlatih lagi bersama tim.

Caballero mengawal gawang Citizens dalam kemenangan 4-0 pada laga Liga Inggris di Bournemouth, Sabtu (2/4/2016).

Kiper Argentina ini belum membahas rencana ke Paris dengan Pelatih Manuel Pellegrini, yang masih menunggu kondisi terakhir Hart.

"Saya belum berbicara dengan pelatih tentang Paris, dan kami tidak tahu tentang pemulihan Joe," kata Caballero.

"Saya hanya mencoba menikmati pertandingan melawan Bournemouth pada Sabtu lalu dan mudah-mudahan saya mendapat kesempatan, itu akan menjadi kesempatan besar bagi saya untuk bermain di Paris," ujar kiper berusia 34 tahun ini.

Dia mengakui, pertarungan di Parc des Princes dini hari nanti tidak akan mudah bagi siapapun pemain yang diturunkan oleh Pellegrini.

BERITA REKOMENDASI

"Paris tim besar, mereka sudah menjuarai Ligue 1 Prancis, dengan beberapa pemain hebat, tetapi kami harus siap," tegasnya.

Dia berharap City belajar dari pengalaman musim lalu, untuk mencapai semifinal kali pertama. Ketika itu, City menang 4-0 di kompetisi domestik tetapi kemudian kalah oleh Barcelona di level Eropa.

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Rabu (6/4/2016)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas