Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Derby Arno Antara Empoli vs Fiorentina

Cristian Tello dan Marcos Alonso bisa menjadi kunci kesuksesan Fiorentina.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Ravianto
zoom-in Prediksi Derby Arno Antara Empoli vs Fiorentina
gettyimages.ie
Marcos Alonso 

TRIBUNNEWS.COM, EMPOLI - Milan Badelj, gelandang Fiorentina, tidak mengincar gengsi derby saat menghadapi Empoli pada pertandingan lanjutan Serie A di Carlo Castellani, Minggu (10/4). Milan Badelj mengincar kemenangan demi mencapai target menembus peringkat tiga besar di papan klasemen.

“Pertandingan melawan Empoli adalah pertandingan penting untuk kami karena masih ada satu target yang ingin kami capai,” kata Milan Badelj kepada TG3 Tuscany.

Fiorentina mendominasi derby Arno, sebutan untuk pertandingan antara Empoli dan Fiorentina. La Viola tak pernah mengalami kekalahan dari Empoli sejak Februari 1998. Pada 13 derby Arno terakhir, Fiorentina meraih 10 kemenangan.

Fiorentina bukan mengincar gengsi kemenangan di derby Arno. Skuat asuhan Paulo Sosa memburu kemenangan demi menembus peringkat ketiga di papan klasemen Serie A. Peringkat ketiga adalah jatah terakhir kontestan Serie A untuk tampil di Liga Champions musim depan.

“Kami ingin mendekat ke peringkat ketiga. Setelah hasil-hasil buruk, kami akan menjalani sebuah pertandingan yang sangat penting dan tiga angka sangat penting bagi kami,” ujar Badelj.

La Viola berada di peringkat keempat hingga pekan ke-31. Milan Badelj, dkk mengumpulkan 56 angka, terpaut tujuh angka dari AS Roma, peringkat ketiga.

Fiorentina membutuhkan kemenangan untuk menjaga peluang menggeser AS Roma. Fiorentina juga butuh kemenangan untuk menjaga tempat di zona Liga Europa.

Berita Rekomendasi

Fiorentina hanya unggul satu angka dari Internazionale, tujuh angka dari AC Milan, dan delapan angka dari Sassuolo.

Meraih kemenangan atas Empoli dapat mengangkat mental Fiorentina. La Viola tak pernah meraih kemenangan pada lima laga terakhir di Serie A. Fiorentina empat kali menelan kekalahan dalam kurun waktu tersebut.

Kondisi Empoli serupa dengan Fiorentina. Skuat asuhan Marco Giampaolo tak pernah meraih kemenangan pada 12 laga Serie A terakhir.

Dalam kurun waktu tersebut Empoli mengalami enam kekalahan. Namun demikian, Empoli bakal tampil penuh motivasi saat melawan Fiorentina. Empoli butuh kemenangan demi menjaga jarak dari zona degradasi.

“Empoli adalah tim yang memiliki permainan bagus dan memiliki formasi yang biasanya menjadi masalah bagi kami, namun kami memiliki persiapan bagus untuk laga ini, saya rasa dan saya harap kami bisa menang,” kata Badelj yang asal Kroasia.

Fiorentina memiliki pertahanan yang rapuh dan mudah kehilangan konsentrasi. La Viola hanya mencatatkan satu clean sheet sejak Januari.

Demi meraih kemenangan atas Empoli, Fiorentina harus memanfaatkan lebar lapangan. Mereka harus lebih banyak menguasai bola di sisi sayap lapangan. Gelandang-gelandang sentral Empoli cenderung bertahan di posisinya.

Cristian Tello dan Marcos Alonso bisa menjadi kunci kesuksesan Fiorentina. Tello dan Alonso akan berkombinasi dengan gelandang-gelandang lain seperti Josip Illicic. Kerja sama ini akan menghasilkan umpan silang yang banyak ke kotak penalti Empoli.

Cristian Tello juga punya kemampuan bermain di dalam. Kemampuan mantan pemain Barcelona dapat membuka celah di pertahanan Empoli, kemudian dimanfaatkan oleh Nikola Kalinic yang memiliki pergerakan bagus. (Tribunnews/deo)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
2
Napoli
18
13
2
3
27
12
15
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
18
11
2
5
33
25
8
35
5
Fiorentina
17
9
5
3
31
15
16
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas