Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Juventus Makin Kokoh di Puncak Klasemen Beda Sembilan Poin dengan Napoli

Juventus kembali meraih kemenangan telak, kali ini atas tim asal ibu kota Italia, Lazio

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Juventus Makin Kokoh di Puncak Klasemen Beda Sembilan Poin dengan Napoli
gettyimages.ie
Paulo Dybala 

TRIBUNNEWS.COM, TURIN - Juventus kembali meraih kemenangan telak, kali ini atas tim asal ibu kota Italia, Lazio.

Bermain di hadapan pendukung sendiri di Juventus Stadium, skuat asuhan Massimiliano Allegri menang 3-0, Kamis (21/4/2016) dini hari WIB.

Gol pertama Juventus ditorehkan oleh Mario Mandzukic pada menit ke-39, setelah memaksimalkan tendangan dari Paul Pogba.

Babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Memasuki menit ke-52 Paulo Dybala menambah keunggulan Juventus.

Berawal dari pelanggaran terhadap Leonardo Bonucci, wasit memberikan penalti untuk Juventus.

Dybala yang maju sebagai algojo, sukses merobek jala Lazio dan mengubah skor jadi 2-0.

Berita Rekomendasi

Untuk kedua kalinya, Dybala mencetak gol bagi Juventus, kali ini pada menit ke-64 usai menerima umpan matang dari Sami Khedira.

Kemenangan atas Lazio membuat Juventus kian kokoh di puncak klasemen, dengan keunggulan sembilan poin dari Napoli di posisi kedua.

Sampai pekan ke-34, Juventus mengoleksi 82 poin, sedangkan Napoli 73 poin.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
21
16
2
3
35
14
21
50
2
Inter Milan
20
14
5
1
51
18
33
47
3
Atalanta
21
13
4
4
46
24
22
43
4
Lazio
21
12
3
6
37
28
9
39
5
Juventus
21
8
13
0
34
17
17
37
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas