Arema Cronus Datangkan Talenta Muda Tanah Papua
Demi merapatkan barisan belakang pada kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016, Arema Cronus kembali kedatangan pemain baru.
AREMAFC
Pemain belakang Tim Pon Papua Barat Alfares Misren diseleksi Arema Cronus untuk Indonesia Soccer Championship
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Demi merapatkan barisan belakang pada kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016, Arema Cronus kembali kedatangan pemain baru.
Dia adalah Alfares Misren, pemain lokal dari Papua.
Misren didatangkan oleh Arema untuk melengkapi puzle yang kurang di lini belakang.
Sebelum Misren datang, asuhan Milomir Seslija itu hanya memiliki tiga pemain belakang yakni Goran Gancev, Hamka Hamzah, dan Ryuji Utomo.
Misren yang berusia 21 tahun itu sudah berpengalaman mengolah si bundar saat bermain di Tim Pon Papua Barat tahun ini.
Kendati demikian, Misren masih menjadi pemain seleksi skuad berjuluk Singo Edan yang akan diputuskan Milomir Seslija.
BERITA REKOMENDASI