Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sriwijaya FC Syukuri Hasil Seri Lawan Persib

Raihan tersebut tak terlepas dari peran vital para eks pemain Persib. Kapten Sriwijaya FC Supardi Natsir mengaku hasil itu juga menjadi modal penting

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Sriwijaya FC Syukuri Hasil Seri Lawan Persib
youtube
Pemain Sriwijaya FC berlatih di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang. 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Sriwijaya FC nyaris membuat Persib Bandung malu ketika melakoni laga perdana Kejuaraan Sepak Bola Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (30/4/2016) malam.

Laskar Wong Kito sempat unggul sebelum Tantan mencetak gol penyama pada menit 90+2.

Bagi Sriwijaya FC, hasil tersebut terbilang positif meskipun kemenangan yang sudah ada di depan mata harus sirna. Hasil imbang itu membuat mereka bisa mencuri poin di markas Maung Bandung.

Raihan tersebut tak terlepas dari peran vital para eks pemain Persib. Kapten Sriwijaya FC Supardi Natsir mengaku hasil itu juga menjadi modal penting dalam menatap laga selanjutnya.

"Ini penting untuk kedua tim, di mana semua butuh poin pada pertandingan perdana. Kami bersyukur, hampir bisa menang. Ke depan kami lebih baik lagi," ucap mantan wing back Persib itu usai laga.

Gelandang bertahan Sriwijaya FC Achmad Jufriyanto mengaku cukup kecewa dengan hasil tersebut. Padahal, timnya sempat unggul 1-0 hingga menit ke-90.

"Kami main sabar, dari awal kami ada strategi khusus untuk melawan Persib di sini. Hasil, patut disyukuri apapun hasilnya," ucapnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas