Sutanto Tan Kembali ke Posisi Asli Saat Persija Jakarta Hadapi Persela Lamongan
Sutanto Tan sendiri tak mempermasalahkan posisinya diubah menjadi second striker di pertandingan itu.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain Persija Jakarta Sutanto Tan diminta pelatih Paulo Camargo untuk bermain sebagai second striker melawan Persela Lamongan dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship 2016, Jumat (13/5/2016).
Sutanto Tan sendiri tak mempermasalahkan posisinya diubah menjadi second striker di pertandingan itu.
"Saya sendiri pernah mengungkapkan ke pelatih bahwa posisi asli saya adalah gelandang serang dan second striker," kata Sutanto kepada SuperBall.id di Lapangan Yon Zikon 14, Jakarta Selatan, Selasa (10/5/2016).
"Saya merasa bahwa peran yang saya nikmati adalah bermain menyerang dalam suatu pertandingan."
Sutanto menambahkan dirinya tak mengalami kesulitan dengan posisi baru yang diminta pelatih.
"Sebelumnya saya memang di posisi itu sebelum diminta bermain jadi gelandang jangkar di Persija," kata mantan pemain Bali United itu.
"Tadi juga saya berdiskusi dengan pelatih bagaimana caranya menjalankan peran baru ini dengan baik dan bagaimana caranya melakukan sikap bertahan di posisi itu."