Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Cari Stadion Home Alternatif, Calonnya Stadion Wibawa Mukti

Bobby Kusumahadi, mengatakan bahwa dirinya sudah melakukan komunikasi dan pertemuan dengan pihak pengelola Stadion Wibawa Mukti

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persija Jakarta Cari Stadion Home Alternatif, Calonnya Stadion Wibawa Mukti
superball.id
Stadion Wibawa Mukti Cikarang 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Panpel pertandingan Persija Jakarta, Bobby Kusumahadi, mengatakan bahwa dirinya sudah melakukan komunikasi dan pertemuan dengan pihak pengelola Stadion Wibawa Mukti agar pertandingan Persija bisa di gelar di stadion tersebut.

Kata Bobby, pada Selasa (17/5/2016) lalu, pihak pengelola Stadion Wibawa Mukti sudah memberikan lampu hijau kepada Persija untuk bisa memakai stadion tersebut.

"Kita sudah menjajaki ke sana, mereka siap membantu dan administrasinya sedang diproses, secara lisan mereka siap membantu," kata Bobb, Kamis (19/5/2016).

Namun Bobby mengaku belum mengetahui apakah pada pertandingan Persija di stadion berkapasitas 40 ribu penonton tersebut diperbolehkan ada penonton atau tidak.

Katanya, itu semua tergantung dari pihak keamanan Polda Metro Jaya.

Sementara jika Stadion Wibawa Mukti tidak bisa memberikan izin untuk menggelar pertandingan Persija, maka Bobby juga sudah memberikan surat kepada beberapa stadion sebagai alternatifnya.

"Sebenarnya kami dengan waktu yang bersamaan juga mengajukan tiga tempat yang berbeda, yakni Stadion Manahan Solo, dan Stadion Pakansari Cibinong," ucapnya.

BERITA REKOMENDASI

Pertandingan kandang Persija selanjutnya akan bermain pada 10 Juni 2016 melawan PS TNI.

Persija Jakarta masih mencari stadion baru untuk melanjutkan kiprahnya di kompetisi Indonesia Soccer Championship A 2016.

Klub berjuluk Macan Kemayoran itu harus rela meninggalkan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, sebagai home base karena akan direnovasi untuk persiapan Asian Games 2018.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas