Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sergio Ramos Sebut Zonedine Zidane Pemersatu Real Madrid

Zidane memang gagal membawa timnya memenangi La Liga Spanyol tapi masih berpeluang raih gelar di Liga Champions

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Sergio Ramos Sebut Zonedine Zidane Pemersatu Real Madrid
tensport
Sergio Ramos dan Zinedine Zidane 

TRIBUNNEWS.COM - Sergio Ramos mengaku sangat menikmati kesuksesan Real Madrid bersama Pelatih Zinedine Zidane.

Kapten El Real itu menilai sosok Zizou, pangilan Zidane, menjadi pemersatu tim yang sempat terpecah belah di era pelatih Jose Murinho dan Rafael Benitez.

Zidane, yang sebelumnya melatih tim Real Madrid Castilla, dipromosikan setelah manajemen memilih memecat Benitez bulan Januari lalu. Benitez tidak mendapat respek dari semua pemain Madrid.

Zidane memang gagal membawa timnya memenangi La Liga Spanyol musim terakhir setelah tertinggal dua poin dari Barcelona di klasemen akhir.

Namun, eks kapten Timnas Prancis ini berpeluang memberi timya trofi di ajang yang lebih bergengsi, yakni Liga Champions.

Real Madrid akan menghadapi rival sekota Atletico Madrid akhir pekan ini di Kota Milan, Italia.

"Kami mempunyai hubungan yang sangat dekat dengan Zizou. Saya menjalin hubungan akrab saat masih bersama-sama sebagai pemain di Real Madrid. Saya beruntung bisa tumbuh bersamanya, dan siapa pun tahu siapa Zizou," kata Ramos.

Berita Rekomendasi

"Hubungan yang baik antara pemain dan pelatih sangat lah penting. Sejujurnya, Zidane sudah menyatukan kembali tim ini setelah ruang ganti sempat terbelah di awal musim," kata Ramos.

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Jumat (27/5/2016)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Athletic Club
14
6
5
3
20
13
7
23
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas