Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persaingan Ketat di Posisi Lini Tengah dan Depan Timnas Italia

Persaingan ini kabarnya sempat membuat ketegangan di kubu Italia, namun hal ini dibantah Carlo Tavechio, Presiden Asosiasi Sepak Bola Italia

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Persaingan Ketat di Posisi Lini Tengah dan Depan Timnas Italia
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Senin (13/6/2016) halaman 3 

TRIBUNNEWS.COM - Graziano Pelle dan Eder akan menjadi ujung tombak skuad Italia, dalam laga pertama mereka di Euro 2016.

Sementara itu, lini pertahanan Azzurri akan mengikuti strategi Juventus.

Pelatih Italia, Antonio Conte sangat pelit dalam memberikan informasi tentang skuad Italia, yang akan menghadapi Belgia di Stade de Lyon pada Senin (13/6/2016) malam waktu setempat, atau Selasa (14/6/2016) dini hari.

Dia hanya mengungkapkan bahwa Italia akan bermain dengan formasi 3-5-2.

Para pengamat langsung memrediksi lini belakang Azzurri akan diisi oleh trio Juventus, yakni Leonardo Bonucci, Andrea Barzagli, Giorgio Chiellini. Namun, siapa yang akan menempati lini tengah, dan ujung tombak?

Sebagaimana dilansir La Reppublica, Antonio Candreva dan Marco Parolo sudah dipastikan para pengamat akan diturunkan Conte untuk sayap kanan. Emanuele Giaccherini juga sudah dipastikan akan bermain di posisi kiri-dalam.

Hanya saja, menurut mereka, persaingan terjadi di posisi sisi kiri dan sumbu Azzurri. Stephan El Shaarawy disebut-sebut bersaing dengan Matteo Darmian untuk menjadi sayap kiri Azzuri.

Berita Rekomendasi

Sedangkan terjadi persaingan antara Daniele De Rossi dan Thiago Motta untuk meempati posisi sumbu, yang sampai dua tahun lalu selalu diisi oleh Andrea Pirlo.

Persaingan juga terjadi di lini depan, antara Eder dan Simone Zaza, untuk mecari pendamping Graziano Pelle sebagai striker.

Pasangan Eder-Pelle sudah terbukti sepanjang babak kualifikasi Piala Eropa. Hanya saja Zaza sangat agresif di depan gawang lawan, dan hal itu sangat disukai Conte.

Sayangnya, keagresifan Zaza sering berbuah kartu kuning, dan calon pelatih Chelsea itu juga memperhatikan hal itu.

Persaingan ini kabarnya sempat membuat ketegangan di kubu Italia, namun hal ini dibantah Carlo Tavechio, Presiden Asosiasi Sepak Bola Italia.

"Kamu dengar dari mana? Kami baik-baik saja. Memang ada ketegangan, tapi ketegangan yang positif," katanya yang dikutip La Reppublica.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Senin (13/6/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
Chelsea
22
11
7
4
44
27
17
40
5
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas