Rusia 1-2 Slovakia: Hamsik Memukau
Vladimir Weiss dan Marek Hamsik menjadi pahlawan kemenangan Slovakia atas Rusia, pada lanjutan babak penyisihan Grup B Piala Eropa 2016.
TRIBUNNEWS.COM, PERANCIS - Vladimir Weiss dan Marek Hamsik menjadi pahlawan kemenangan Slovakia atas Rusia, pada lanjutan babak penyisihan Grup B Piala Eropa 2016.
Bertanding di Stade Pierre Mauroy, Lille Metropole, Rabu (15/6) malam WIB, Rusia takluk 1-2 dari Slovakia.
Slovakia yang tampil menjanjikan sejak menit-menit awal, mampu unggul terlebih dahulu di menit ke-32, berkat aksi memukau Weiss.
Gol bermula saat Hamsik memberikan umpan panjang, dan diterima Weiss, yang kemudian membuat gerak tipu daya di hadapan dua bek lawan, sebelum mengoyak gawang Rusia yang dijaga Igor Akinfeev.
Tiga menit sebelum babak pertama tuntas, Hamsik kembali beratraksi. Tak terkawal, gelandang Napoli itu melepaskan sepakan keras, namun masih melebar tipis.
Kemudian, beberapa saat sebelum peluit babak pertama berakhir ditiup, Hamsik tak menyia-nyiakan peluang berikutnya.
Dia mendentumkan bola secara melengkung yang mengenai tiang jauh, sebelum menodai gawang Rusia untuk kali kedua.
Di babak kedua, Denis Glushakov memperkecil kekalahan Tim Beruang Merah. Berawal dari penetrasi di sisi kiri, Glushakov menyambut umpan dengan sundulan sempurna di menit ke-80.
Di sisa waktu, Rusia terus menekan Slovakia demi mencari gol penyama. Namun, sampai wasit Damir Skomina asal Slovenia meniup peluit panjang, Slovakia sukses mempertahankan keunggulan 2-1.
Hasil ini membuat Slovakia untuk sementara naik ke posisi kedua klasemen Grup B dengan tiga poin. Sedangkan Rusia menjadi juru kunci dengan koleksi satu poin.
"Kami tahu tiga poin ini sangat penting, dan meskipun mungkin penguasaan bola kami kurang, pada akhirnya kami menang," ujar Vladimír Weiss, pencetak gol pertama Slovakia.
"Gol saya berawal ketika saya menyambut umpan dengan kaki kiri. Saya tahu jika bergerak cepat, saya bisa lolos dari bek lawan, dan kemudian saya hanya menceploskannya ke gawang. Untuk gol kedua, pelatih telah mengatakan kepada kami untuk mengambil tendangan sudut dengan cepat. Saya melihat Marek tak dijaga, dan ia menyelesaikannya dengan sangat bagus," papar gelandang berumur 26 tahun itu.
Sedangkan Hamsik langsung berbicara peluang timnya lolos ke fase knock out.
"Seberapa baik saya bisa? Saya tidak tahu. Saya senang dengan apa yang telah saya lakukan sejauh ini. Saya yakin ada ruang untuk pengembangan, dan kami akan melihat ke mana hal itu membawa saya," ucapnya.
"Ini adalah kemenangan yang sangat penting bagi kami, membuka jalan ke babak 16 besar. Kami tidak perlu terllau khawatir dengan hasil pertandingan Inggris versus Wales. Kami punya empat atau lima hari untuk memulihkan fisik, dan kemudian kami akan melawan favorit grup (Inggris). Saya yakin itu akan lebih sulit dari dua pertandingan sebelumnya," tambah gelandang berusia 28 tahun itu. (pen)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.