Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Efek Brexit, Manchester City Keluarkan Uang Lebih Banyak untuk Beli Leroy Sane

Manchester City harus mengeluarkan dana lebih banyak untuk membeli pemain Schalke, Leroy Sane.

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Efek Brexit, Manchester City Keluarkan Uang Lebih Banyak untuk Beli Leroy Sane
net
Leroy Sane 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester City harus mengeluarkan dana lebih banyak untuk membeli pemain Schalke, Leroy Sane. Hal ini terjadi setelah hasil referendum yang memutuskan Britania Raya keluar dari Uni Eropa.

Menurut Manchester Evening News, penyebab harga Sane melambung karena jatuhnya nilai mata uang Poundsterling. Harga Sane naik menjadi 41,6 juta Poundsterling.

Padahal sebelum referendum, harga Sane hanya 40 juta Poundsterling.

Nilai tukar mata uang Poundsterling melemah secara dramatis sejalan dengan tergiringnya referendum Uni Eropa yang memilih Inggris untuk keluar dari keanggotaan Uni Eropa.

Poundsterling pun melemah ke level terendah sejak tahun 1985. Nilai tukar poundsterling sempat menyentuh posisi 1,3305 dollar AS. Penurunan ini menyentuh posisi 10 persen.

Saat ini Sane memiliki kontrak di Schalke hingga 2019.

Musim ini, Sane tampil 36 pertandingan di semua kompetisi dengan koleksi enam gol. Ia juga mengoleksi satu caps bersama timnas senior Jerman.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas