Delapan Pemain ''Calon Korban'' Pembaruan Mourinho di Manchester United
Demi Paul Pogba, pelatih Manchester United Jose Mourinho rela melepas sembilan pemainnya di bursa transfer musim panas 2016.
Laporan Wartawan SuperBall.id, Aidina Fitra
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Demi Paul Pogba, pelatih Manchester United Jose Mourinho rela melepas sembilan pemainnya di bursa transfer musim panas 2016.
Dikutip SuperBall.id dari the Sun, Jumat (29/7/2016), korban utama Mourinho adalah Bastian Schweinsteiger.
Schweinsteiger mendapatkan dua opsi dari Mourinho.
Pertama pemain 31 tahun itu harus meninggalkan Manchester United atau mencari klub lain.
Kedua Schweinsteiger harus rela dipinjamkan ke klub lain dalam jangka waktu yang ditentukan.
Selain Schweinsteiger ada delapan pemain lagi yang kehilangan masa depan di Manchester United.
Berikut daftar delapan pemain tersebut:
1. Tyler Blackett
Blackett mendapatkan izin dari Manchester United memilih klub lain selam bursa transfer.
2. James Wilson
Wilson yang bermain di posisi depan bernasib sama dengan Blackett.
Izin meninggalkan Manchester United telah diberikan.
Namun belum ada klub yang mau meminang pemain 20 tahun itu.
3. Will Keane
Pelatih Sunderland David Moyes tertarik mendatangkan Keane.
Sayangnya Sunderland belum mengambil langkah pasti terhadap Keane.
4. Andreas Pereira
Pereira hanya mendapatkan empat kali kesempatan bermain di Manchester United musim lalu.
Tajinya sebagai gelandang belum teruji sehingga Mou tidak terbebani melepas Pereira.
5. Paddy McNair
McNair termasuk dalam daftar pemain muda Manchester United yang pernah bermain di skuad utama.
Kesempatan bermain McNair lebih banyak dibanding Pereira.
Tapi tidak cukup untuk menujukkan kemampuannya sebagai bek andalan.
6. Cameron Borthwick Jackson
Jackson tergolong pemain yang kurang berpengalaman.
Sebanyak 10 kali kesempatan musim lalu belum memberinya kesempatan unjuk gigi di hadapan fans Manchester United.
7. Adnan Januzaj
Meskipun berpeluang kecil meninggalkan Manchester United.
Januzaj tetap diterpa rumor kehilangan masa depan di klubnya itu.
8. Guillermo Varela
Musim depan Varela memang tidak akan membela Manchester United.
Dia bermain untuk Eintracht Franksfurt sebagai pinjaman.