Daniele De Rossi Cuek saja Soal Sisa Kontraknya Bersama AS Roma
Gelandang AS Roma Daniele De Rossi kalem soal sisa durasi kontraknya di klub ibukota Italia itu.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Gelandang AS Roma, Daniele De Rossi kalem soal sisa durasi kontraknya di klub ibukota Italia itu.
De Rossi mengaku tidak sedang memikirkan soal kontraknya itu.
Di Roma, kontrak De Rossi akan habis pada 2017 mendatang.
"Kontrak? saya kalem saja, karena saya tidak sedang memikirkan soal apakah itu akan jadi tahun terakhir kontrak saya atau tidak," ujar De Rossi, Selasa (2/8/2016).
Pemain berusia 33 tahun itu juga akan berpikir soal kontraknya tersebut, namun bukan saat ini.
"Ada pembicaraan yang harus saya lakukan dengan keluarga saya, cepat atau lambat saya akan harus memikirkan itu, tapi tidak sekarang."
De Rossi telah membela Roma sejak masih bermain di tim yunior.
Musim lalu, De Rossi menorehkan 24 penampilan dan satu gol di Liga Italia.