Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Andy Cole bilang Mourinho tak Bakal Terapkan Strategi Parkir Bus di Manchester United

Jose Mourinho tak bakal menerapkan strategi parkir bus atau menumpuk pemain di lini belakang.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Andy Cole bilang Mourinho tak Bakal Terapkan Strategi Parkir Bus di Manchester United
Super Ball/Feri Setiawan
Andy Cole 

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Jose Mourinho tak bakal menerapkan strategi parkir bus atau menumpuk pemain di lini belakang.

Pandangan tersebut diungkapkan oleh mantan striker Manchester United, Andy Cole.

Cole meyakini Mourinho bakal mengadapatasi dan meneruskan tradisi bermain menyerang Manchester United seperti saat era kepelatihan Alex Ferguson.

"Mourinho memiliki reputasi filosofi parkir bus, tapi saya rasa dia bakal berubah di Manchester United," kata Cole, seperti dilansir FourFourTwo, Sabtu (13/8/2016).

Sejak ditinggal pensiun oleh Ferguson, Manchester United tampak kesulitan mencari sosok pengganti pelatih legendaris itu.

Si Setan Merah sempat merekrut David Moyes dan Louis Van Gaal untuk menggantikan Ferguson.

Namun kedua pelatih tersebut dipecat setelah gagal menerapkan permainan impresif.

Berita Rekomendasi

Penunjukkan Mourinho diharapkan dapat kembali mengangkat prestasi Manchester United mulai musim depan.

"Mudah-mudahan kami bisa bermain seperti saat Manchester United masih dibesut Sir Alex Ferguson," kata Cole.

Mourinho bakal mendampingi Manchester United jalani pekan pertama Liga Inggris dengan menghadapi AFC Bournemouth di Stadion Vitality, Inggris, Minggu (14/8/2016) pukul 19.30.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas