Claudio Bravo Selangkah Lagi ke Man City
Keinginan City mendatangkan Bravo mendapat respons baik dari Barcelona. Klub asal Catalan itu bersedia melepas Bravo ke City.
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Sebuah kabar mengejutkan datang dari Barcelona. Claudio Bravo sedikit lagi hengkang dari Barcelona. Penjaga gawang asal Cile itu bakal bergabung dengan Manchester City.
Menurut laporan El Mundo Deportivo, Manchester City ingin merekrut Claudio Bravo. Keinginan City mendatangkan Bravo mendapat respons baik dari Barcelona. Klub asal Catalan itu bersedia melepas Bravo ke City.
Nilai klausul penjualan Bravo di kontraknya saat ini termasuk tinggi, yaitu 42 juta euro, setara Rp 614 miliar. Jika Barcelona melepas Bravo dengan nilai seperti itu, maka mereka akan meraih keuntungan besar. Barcelona hanya mengeluarkan 12 juta euro, setara Rp 175 miliar, pada 2014.
Namun demikian, El Mundo Deportivo mengabarkan Barcelona bersedia memberikan harga murah kepada Manchester City. Barcelona siap melepas Bravo dengan nilai transfer sebesar 20 sampai 25 juta euro, setara Rp 292 miliar-Rp 365 miliar. Pertimbangannya, usia Bravo yang sudah menginjak 33 tahun.
Kepindahan Bravo ke City tinggal selangkah lagi. Bravo dikabarkan sudah menyetujui pasal-pasal pribadi di kontraknya. "Kesepakatan dengan City sudah hampir semuanya rampung," ujar seorang sumber yang dekat dengan Bravo seperti dikutip El Mundo Deportivo.
Rencana kedatangan Bravo menjadi ancaman bagi Joe Hart. Penjaga gawang 29 tahun itu adalah penjaga gawang pilihan pertama di The Citizens dalam enam tahun terakhir. Namun demikian, Pep Guardiola, pelatih anyar The Citizens, sepertinya ingin mengganti Hart. Bukti teraktual adalah ketika Guardiola memainkan Willy Caballero ketika menghadapi Sunderland, Sabtu (13/8) lalu.
"Saya cukup yakin dia (Joe Hart, red) tidak senang. Semua pemain yang tidak bermain tidak dipecat, mereka hanya absen. Tentu saja saya tidak akan senang jika absen, namun sekarang adalah kesempatan untuk mencoba kembali," ujar Guardiola dikutip Sky Sports.