Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persib Bandung Berbelasungkawa Atas Meninggalnya Ayah dari Vladimir Vujovic

Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengatakan rasa duka kepada pemain berpaspor Montenegero itu

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Persib Bandung Berbelasungkawa Atas Meninggalnya Ayah dari Vladimir Vujovic
TRIBUN JABAR/TEUKU MUH GUCI S
Pemain Peraib Bandung, Vladimir Vujovic, menyapa wartawan di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kaca Piring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (3/2/2016). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Yudha Maulana

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih dan pemain Persib Bandung mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya ayah dari bek Vladimir Vujovic.

Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengatakan rasa duka kepada pemain berpaspor Montenegero itu melalui sambungan telepon.

"Iya, tadi dia mengabari saya dan minta izin untuk pulang. Sekarang mungkin sedang perjalanan menuju Jakarta atau mungkin sudah di bandara," kata Djadjang kepada wartawan.

Belum dapat dipastikan apakah Vujovic akan mengikuti laga kontra Bali United, Minggu (18/9/2016) ini. Pasalnya, perjalanan dari Indonesia ke Montenegero bisa memakan waktu lebih dari satu hari.

Djadjang berharap keluarga yang ditinggalkan bisa tabah dalam menghadapi kabar duka tersebut.

Hal senada diungkapkan gelandang bertahan Persib, Taufiq. Ia pun turut merasakan duka yang dialami oleh kompatriotnya tersebut.

Berita Rekomendasi

"Turut berduka cita, semoga diberikan ketabahan dan kesabaran, sebagai sesama rekan di tim saya ikut merasa sedih juga," ucap Taufiq di Mes Persib, Kota Bandung.

Manajemen Persib Bandung pun telah merilis ucapan belasungkawa melalui akun instagram resmi tim, @persib_official. "Atas nama tmanajemen dan tim #PERSIB menyampaikan duka cita atas meninggalnya ayah dari Vujovic," tulis akun tersebut.(*)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas