Manchester United Harus Percaya Diri lagi Tampil di Liga kata Marouane Fellaini
Marouane Fellaini mengatakan bahwa Manchester United tengah mengalami sedikit masa krisis setelah menelan tiga kekalahan berturut-turut.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Marouane Fellaini mengatakan bahwa Manchester United tengah mengalami sedikit masa krisis setelah menelan tiga kekalahan berturut-turut.
Setan Merah kalah 1-3 atas Watford Minggu (18/9/2016) lalu dan sepekan sebelumnya ditaklukkan Manchester City di laga derby Manchester serta kalah di ajang Liga Europa di Feyenoord.
Kekalahan tiga kali berturut-turut tersebut merupakan yang pertama kali bagi Jose Mourinho sebagai pelatih dalam satu dekade terakhir.
"Kami bisa mengatakannya hal itu sebagai krisis yang kecil sebab klub seperti Manchester United tidak bisa kalah dalam tiga pertandingan berturut-turut," ujar Fellaini seperti dikutip Skysports.
Fellaini mengatakan bahwa timnya harus segera bereaksi atas hasil buruk tersebut dan dimulai dari pertandingan Piala LIga Inggris melawan Northampton, Kamis (22/9/2016) ini.
"Kalah adalah momen yang berat, tapi kami harus siap untuk tampil baik kembali, kami harus fokus," ujarnya.
"Saat ini kepala kami memang tertunduk tapi seperti yang saya katakan kami harus berdiri bersama dan bertarung, menunjukkan bahwa kami percaya diri," ujarnya.