Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kesebelasan Jateng Kalahkan Papua 1-0

Tim sepak bola Jawa Tengah kembali memperpanjang nafas untuk lolos ke babak selanjutnya di PON XIX Jawa Barat setelah kalahkan Papua di Laga Grup E

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Kesebelasan Jateng Kalahkan Papua 1-0
tribun jateng
Heru Setiawan 

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Tim sepak bola Jawa Tengah kembali memperpanjang nafas untuk lolos ke babak selanjutnya di PON XIX Jawa Barat setelah kalahkan Papua di Laga Grup E dengan skor 1-0, Kamis (22/9/2016) malam di Stadion Patriot Bekasi. Gol semata wayang provinsi ini dicetak Heru Setiawan di menit ke-37.

Dalam laga ini Jateng bermain dengan sepuluh pemain setelah kapten Soni Setiawan dikartu merah dimenit ke-42. Unggulan jumlah pemain, tim Mutiara Hitam tidak bisa dimanfaatkan untuk menyamakan kedudukan

"Saya mengapresiasi permainan anak-anak di laga ini. Kami main menyerang sejak awal. Alhasil kami bisa mencetak gol di babak pertama. Hanya saja setelah Soni dikeluarkan wasit permainan kami tidak bisa utuh seperti sebelumnya," ujar Pelatih Jateng, Anjar Jambore Widodo, usai laga.

Gol Heru diciptakan lewat sepakan jarak jauh dari kotak 16. Kondisi tim Jateng ini sama persis di babak grup A lalu.

Di laga pertama babak grup A Jateng kalah 2-1 dari tuan rumah Jabar. Hal yang sama terjadi di babak delapan besar grup E. Soni Setiawan kalah dari Kalimantan Selatan dengan skor 0-1 pada Selasa (20/9/2016) kemarin.

Kemenangan 1-0 di laga kedua grup ini juga senada dengan kemenangan yang diperoleh atas DKI di babak penyisihan. "Meski jalannya hampir mirip di babak penyisihan, kami tetap ingin menang di laga pamungkas grup E babak delapan besar lawan Sumsel," imbuh Anjar.

Lawan selanjutnya merupakan pemimpin klasemen sementara Grup E. Skuat asuhan Rudi Keltjes di laga sebelumnya menang atas Kalsel. Mereka mengumpulkan empat poin dari dua laga.

Berita Rekomendasi

"Sumsel punya pemain bagus karena dari Sriwijaya FC U-21. Kami harus menang untuk mengamankan tiket semifinal. Kami yakin bisa meski tanpa Septian David yang sudah ke TC Timnas dan Soni Setiawan yang terkena hukuman kartu," kata Anjar.

Di laga lawan Papua, pria asal Jepara ini memainkan pola 4-4-2. Di lini depan Jateng memainkan duet Sholikul Islam dan Ade Kurniawan.

Sementara pos Septian David diisi Zaenal Arivin di sayap kanan. "Kami akan pertahankan pola ini. Besok laga lawan Sumsel, pos Soni Setiawan akan kami tambal dengan Riswandany," tandas Anjar.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas