Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kerja Sama Diogo Ferreira-Vladimir Vujovic Belum Memuaskan

Setelah laga itu, Djanur mengatakan kerja sama pemain asal Montenegro dan Australia itu belum sempurna.

Editor: Ravianto
zoom-in Kerja Sama Diogo Ferreira-Vladimir Vujovic Belum Memuaskan
TRIBUN JABAR / DENI DENASWARA
BURUAN BOBOTOH -- Pemain yang didatangkan di akhir putaran pertama Diogo Alexandre Alves Ferreira jadi buruan bobotoh di manapun dia berada. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Tasisius Sutomonaio

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Vladimir Vujovic dan Diogo Ferreira berduet sebagai bek tengah kala uji coba lawan PSGC di Stadion Galuh, Minggu (26/9/2016).

Keduanya bermain selama 90 menit. Sebenarnya, ini bukan kali pertama kedua legiun asing Persib itu sama-sama menjaga jantung pertahanan

. Sebelumnya, mereka berduet dalam uji coba kontra Progresif FC sekitar tiga pekan lalu.

Bedanya, kala itu, Pangeran Biru tak menghadapi tim satu level. Selain itu, selama babak kedua, pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mengalihkan peran Diogo sebagai gelandang.

Djanur, sapaan Djadjang, pun sempat berniat menduetkan Vujovic dan Diogo saat bertandang ke Bali United. Namun, kedua legiun asing itu justru sama-sama absen.

Vujovic pulang ke Montenegro karena ayahnya meninggal sedangkan Diogo sakit.

Berita Rekomendasi

Karena itu, pertandingan lawan PSGC menjadi duet pertama mereka kontra tim satu level. Itu merupakan bagian dari rencana Djanur menurunkan keduanya untuk menghadapi Persiba Balikpapan, 1 Oktober mendatang.

Duet Vujovic-Diogo menjadi alternatif duet Vujovic-Yanto Basna yang tampil dalam beberapa terakhir Persib.

Sejauh ini, Yanto masih melakoni TC bersama timnas Indonesia dan baru kembali klub pada 28 September ini.

Setelah laga itu, Djanur mengatakan kerja sama pemain asal Montenegro dan Australia itu belum sempurna.

"Dari sisi pengertian keduanya sudah bagus tapi belum sempurna," ujarnya saat konferensi pers.


Djanur berharap, keduanya bekerja sama dengan sempurna dalam sesi-sesi latihan berikutnya. "Duet Vlado (Vujovic) dan Diogo belum fit. Diogo masih jarang latihan karena sakit sedangkan Vlado baru pulang dari negaranya. Keduanya, belum benar-benar prima," katanya. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas