Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bhayangkara FC Hadapi Masalah Tumpulnya Lini Depan

Padahal secara kasta, Deltras menempati kasta Indonesia Soccer Championship (ISC) B yang merupakan satu tingkat di bawah mereka di ISC A.

Editor: Ravianto
zoom-in Bhayangkara FC Hadapi Masalah Tumpulnya Lini Depan
Ibnu Grahan 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Meski tim asuhannya unggul 1-0 atas Deltras dalam laga uji coba di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (27/9/2016) sore, Pelatih Bhayangkara FC (BFC) masih menemukan beberapa evaluasi yang harus dibenahi ditubuh timnya.

Di antaranya problem kesulitan mencetak gol.

Padahal secara kasta, Deltras menempati kasta Indonesia Soccer Championship (ISC) B yang merupakan satu tingkat di bawah mereka di ISC A.

Menurut Ibnu hal ini akan menjadi perhatian tersendiri saat evaluasi serentak yang akan digelar BFC.

"Ya kami akui sore ini (Selasa,red) kami kesulitan untuk mencetak gol. Hal ini terjadi karena rangkaian latihan kita berturut-turut, kemarin kita baru pulang dari Watukosek, lalu masuk intensitas latihan tinggi, dilanjutkan hari ini ada uji coba, jadi wajar kalau mereka agak kelelahan," kata Ibnu Grahan, Selasa (27/9/2016) petang usai pertandingan uji coba di Stadion Gelora Delta Sidoarjo kepada Surya (TRIBUNnews.com Network).

Ibnu berjanji akan mencarikan solusi terkait problem tidak adanya Thiago.

"Untuk hal ini kami harus meramu dan memutar strategi, tadi kita sudah coba Antoni, Fandi Eko, dan Wahyu Subo Seto di posisi depan. Hal ini untuk berjaga-jaga apabila Thiago mungkin absen karena akumulasi kartu kedepannya," jelas Ibnu.

Berita Rekomendasi

Sejatinya, uji coba Selasa sore ini dimaksudkan untuk mempersiapkan komposisi 18 pemain yang akan diberangkatkan ke Palembang melawan Sriwijaya FC, Minggu (2/10/2016) mendatang, sebab beberapa pemain saat ini dipastikan absen karena harus mengikuti rangkaian kegiatan diluar kompetisi ISC.(Dya Ayu/Surya)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
19
11
7
1
31
15
16
40
2
Persebaya
19
11
4
4
23
18
5
37
3
Persija Jakarta
19
11
4
4
30
18
12
37
4
Dewa United
19
8
7
4
34
20
14
31
5
Bali United
19
9
4
6
31
20
11
31
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas