Strategi Jitu Jafri Sastra Kunci Kemenangan Mitra Kukar atas Persib Bandung
Jafri menyebut pasukannya bermain lebih sabar dan membiarkan Persib menguasai bola agar cepat kelelahan.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Mitra Kukar Jafri Sastra mengungkapkan kemenangan timnya tak lepas dari strategi yang diterapkannya kontra Persib Bandung, Minggu (16/10/2016).
“Di babak pertama kami manfaatkan kelelahan kondisi pemain Persib. Saya yakin Persib lebih lelah dari kami efek perjalanan mereka ke sini (Tenggarong),” ujar Jafri dalam jumpa pers.
Laga yang digelar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, Naga Mekes menang tipis 2-1.
Dua gol Mitra Kukar dicetak Septian David Maulana dan Yogi Rahadian, sedangkan gol Maung Bandung disumbang penyerang naturalisasi Sergio Van Dijk.
Jafri menyebut pasukannya bermain lebih sabar dan membiarkan Persib menguasai bola agar cepat kelelahan.
Naga Mekes baru menekan lewat kedua sayap dengan kecepatan Septian David serta Ronal Sesmot.
“Alhamdulilalh kami syukuri dapat meraih poin malam ini lawan Persib,” kata Jafri Sastra.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.