Kegembiraan Zinedine Zidane Usai Real Madrid Rayakan Pesta Gol Beruntun
El Real menggasak Legia Warsawa 5-1 dalam fase grup Liga Champions, Rabu (19/10/2016) dini hari WIB.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Tampak raut kegembiraan dari wajah pelatih Real Madrid Zinedine Zidane.
Hal itu menyusul rentetan kemenangan telak dari dua laga terakhir Los Blancos.
Termutakhir El Real menggasak Legia Warsawa 5-1 dalam fase grup Liga Champions, Rabu (19/10/2016) dini hari WIB.
Sebelumnya, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan juga pesta gol kontra Real Betis 6-1 di kancah liga domestik.
Kegembiraan Zidane tidak hanya sampai disitu, keputusannya memainkan Marco Asensio sangat tepat.
Pemain yang melakoni debut Liga Champions tersebut langsung memberi respons positif.
Asensio menyumbang gol ketiga menjelang turun minum pertandingan.
Partai ini berjalan seru, baru menit ke-22, sudah tiga gol tercipta, El Real membuka keran gol lebih dulu.
Gareth Bale mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan Danilo pada menit ke-16.
Bergerak menusuk ke tengah, eks penggawa Tottenham Hotspur itu sukses melesakkan bola ke dalam gawang Arkadiusz Malarz.
Tiga menit berselang, Real Madrid memperlebar keunggulan gol.
Dimulai dari pergerakan Karim Benzema dari sisi kiri mengarah ke dalam kotak penalti.
Benzema tidak melepas tembakan dia menyodorkan bola kepada Marcelo yang langsung menembak ke arah gawang.
Hasil tendangan Marcelo sempat mengenai bek Legia hingga membuat bola berbelok ke kanan mengecohkan penjaga gawang.