Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Nolito Akui Punya Hutang Budi pada Luis Enrique

Menurut Nolito, Enrique orang yang sangat berjasa bagi perkembangan kariernya. Nolito saat itu berusia 22 tahun ketika bergabung dengan Barcelona B

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Nolito Akui Punya Hutang Budi pada Luis Enrique
gettyimages.ie
Nolito 

TRIBUNNEWS.COM - Striker Manchester City Nolito buka rahasia.

Pemain asal Spanyol itu mengaku berutang budi kepada Pelatih Barcelona Luis Enrique.

Menurut pemain yang pada 15 Oktober lalu genap berusia 30 tahun itu, Enrique orang yang sangat berjasa bagi perkembangan kariernya.

"Luis Enrique muncul pada momen penting dalam karier saya, saat saya menentukan untuk maju terus atau mundur," ujar pemain yang memiliki nama asli Manuel Agudo Duran itu, dalam wawancara dengan Four Four Two.

Nolito saat itu berusia 22 tahun ketika bergabung dengan Barcelona B yang ditangani Enrique.

Keduanya kemudian bertemu kembali ketika Nolito bermain untuk Celta de Vigo sebelum berlabuh di Manchester City pada musim panas lalu.

"Dia (Enrique) bertaruh sangat besar pada saya, baik saat di Barcelona B maupun di Celta Vigo, dia mendukung penuh saya. Dia membuat saya melihat sepak bola secara berbeda, meyakinkan saya bahwa saya mampu," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Tak cuma soal memberi kepercayaan diri tentang kemampuannya, Nolito juga mengungkapkan peran penting Enrique dalam membentuknya menjadi pemain profesional.

Termasuk mengajari Nolito tentang pentingnya menjaga makanan, dan kebugaran tubuh.

"Saya selalu kelebihan berat badan karena menyukai kue-kue dan minuman ringan berkarbonasi. Dia membuat saya berhasil menurunkan berat badan sampai 10 kg dan meyakinkan bahwa itu penting bagi karier saya. Itu brutal, berat, melakukan perubahan sebesar itu, tapi pada akhirnya saya menyadari, semua pemain elite langsing," ujarnya.

Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Rabu (19/10/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas