Bayu Pradana Nyaman dengan Strategi Alfred Riedl
Selama berduet dengan Evan Dimas, Bayu mengatakan, tidak ada masalah dan sampai saat ini semua berjalan lancar
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Timnas Indonesia, Bayu Pradana, mengaku sampai saat ini cukup nyaman dengan strategi yang diterapkan sang Pelatih Alfred Riedl.
Kapten Mitra Kukar itu selalu bermain di lini tengah timnas bersama gelandang muda potensial, Evan Dimas.
Selama berduet dengan Evan Dimas, Bayu mengatakan, tidak ada masalah dan sampai saat ini semua berjalan lancar.
Lini tengah menjadi titik cukup krusial bagi pemain yang berada di sana untuk terus berkomunikasi setiap saat.
"Semua bagus saja kok tidak ada masalah dengan Evan Dimas," kata Bayu .
Selama ini Bayu hanya dipasangkan oleh Riedl bersama Evan untuk membongkar pertahanan lawan.
Nantinya, Evan akan memiliki saingan ketika Stefano Lilipaly tiba di timnas sebelum melawan Vietnam, 8 November mendatang.
Meskipun belum pernah melihat permainan dari Lilipaly, Bayu mengatakan bahwa ia siap dan tidak ada masalah.
"Semua strategi kan dari pelatih. Yang penting siap saja jika diturunkan. Saya sih bagus dan siap saja," katanya.
Timnas Indonesia sudah mulai menggelar latihan perdana di Lapangan SPH Karawaci, Kabupaten Tangerang, dalam dua hari terakhir. Alfred Riedl pun memberikan beberapa menu latihan, salah satunya mengasah duel udara.
Pemusatan latihan (TC) ini merupakan bagian dari persiapan timnas menuju Piala AFF 2016. Sebelumnya, skuad Garuda menggelar TC di Solo dan Sleman.
"Duel udara saat menyerang atau bertahan sangat bagus. Itu juga berlaku untuk empat kiper kami," ujar Riedl usai latihan.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (31/10/2016)