Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Agenda Timnas Indonesia Usai Melawat ke Myanmar dan Vietnam

Timnas Indonesia sudah melaksanakan dua laga uji coba tandang melawan Myanmar dan Vietnam.

zoom-in Agenda Timnas Indonesia Usai Melawat ke Myanmar dan Vietnam
PSSI FAI
Skuad Indonesia saat melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (8/11/2016). 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, HANOI - Timnas Indonesia sudah melaksanakan dua laga uji coba tandang melawan Myanmar dan Vietnam. 

Dalam laga tersebut, skuad Garuda tidak mengalami kemenangan satu pun.

Saat melawan Myanmar tanggal 4 November 2016, Indonesia hanya bermain imbang 0-0 di Stadion Thuwunna, Yangon. 

Selanjutnya pada 8 November 2016, Boaz Solossa dkk takluk dengan skor tipis 2-3 melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi. 

Laga uji coba melawan Vietnam menjadi persiapan terakhir dalam pertandingan persahabatan jelang mengikuti Piala AFF yang akan dihelat tanggal 19 November 2016. 

Untuk mematangkan kembali skuadnya di ajang bergengsi se Asia Tenggara itu, skuad Garuda akan kembali menjalani beberapa agenda selepas dari Myanmar dan Vietnam. 

Berita Rekomendasi

Seperti dilansir dari laman instagram PSSI, tim asuhan Alfred Riedl itu akan kembali menggelar pemusatan latihan pada 10 November 2016. 

Pemusatan latihan itu akan digelar di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Kota Tangerang. 

"Setelah melakoni dua laga uji coba melawan Myanmar dan Vietnam, Timnas Indonesia akan kembali ke Jakarta tanggal 10 November 2016," tulis pengelola akun instagram PSSI.

"Selanjutnya Boas Solossa dkk langsung masuk Training Centre (TC) di Karawaci. Latihan mulai lagi tanggal 11 November hingga 16 November di Lapangan Sekolah Pelita Harapan. Timnas Indonesia selama di Karawaci menginap di Hotel Aryaduta," sambungnya.


Setelah melakoni dua laga ujicoba melawan Myanmar dan Vietnam, Timnas Indonesia akan kembali ke Jakarta tanggal 10 November. Selanjutnya Boas Salossa dkk langsung masuk Training Centre (TC) di Karawaci. Latihan mulai lagi tanggal 11 November hingga 16 November di Lapangan Sekolah Pelita Harapan. Timnas Indonesia selama di Karawaci menginap di Hotel Aryaduta. #TetapSemangatTimnasIndonesia #RoadtoAFFSuzukiCup2016 #TimnasIndonesia #SkuatGaruda #OneNationOneTeam #TimnasSenior #TCKarawaci
Dalam pemusatan latihan nanti, PSSI tidak menyebutkan beberapa pemain yang akan hadir. 

Sebelumnya Riedl sudah mengatakan bahwa ia akan membawa 23 pemain untk mengikuti Piala AFF 2016. 

Pada Piala AFF nanti Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Filipina, juara bertahan Thailand, dan Singapura. 

Laga pertama skuad Garuda akan menghadapi Thailand pada 19 November 2016.

Saat ini Timnas Indonesia sedang diperjalanan menuju ke Tanah Air dari Vietnam. (*)
Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas