Arema Akan Antisipasi Serangan Balik Barito Putera
Stadion 17 Mei, Banjarmasin menjadi tempat pertarungan Arema Cronus kontra Barito Putera
Penulis: Fahdi Fahlevi

Laporan wartawan Surya, Dyan Rekohadi
TRIBUNNEWS.COM, KLOJEN – Stadion 17 Mei, Banjarmasin menjadi tempat pertarungan Arema Cronus kontra Barito Putera, Sabtu (19/11/2016) sore. Arema memasang target menang dalam laga tersebut.
Tapi Arema yang jadi tim unggulan tidak boleh meremehkan tim tuan rumah. Meskipun menghadapi penghuni peringkat 18 klasemen sementara, Arema tetap tidak boleh meremehkan.
Arema sudah terpeleset dan gagal mencuri poin di Serui. Pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija menegaskan timnya tidak mau memandang sebelah mata kekuatan tim memiliki banyak pemain muda tersebut.
Potensi permainan cepat bisa menjadi strategi Laskar Antasari mendapat poin.
“Kami tahu mereka bisa bermain cepat dan mengandalkan serangan balik yang juga cepat. Mereka juga memiliki pemain muda potensial. Kami sudah antisipasi itu,” tegas Milo, Jumat (18/11/2016).
Laga di pekan 29 ini menjadi pertaruhan posisi klasemen Singo Edan. Sebab, Madura United (MU) yang menjadi rival Arema justru menjalani laga kandang.
Bila menang atas Barito, Arema tetap bisa bertahan di puncak klasemen apapun hasil laga di Madura.
Tak ada alasan bagi Hamka Hamzah dan kawan-kawan gagal mendapat tiga poin. Barisan pemain inti sudah merapat di Banjarmasin.
Arema Cronus kemungkinan besar akan menurunkan kekuatan penuh di laga nanti. Meskipun sempat dikamarkan karena kurang fit, tapi Raphael Maitimo dan Nick Kalmar berpeluang main.