Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Stefano Lilipaly Bikin sang Istri Kelabakan Baca Instagramnya

Gelandang timnas Indonesia Stefano Lilipaly mendadak menjadi pahlawan di mata banyak penggemar sepak bola Indonesia.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Stefano Lilipaly Bikin sang Istri Kelabakan Baca Instagramnya
TribunStyle.com
Stefano Lilipaly dan istri 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelandang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly mendadak menjadi pahlawan di mata banyak penggemar sepak bola Indonesia.

Hal itu dikarenakan Lilipaly mencetak gol penentu di laga melawan Singapura di Piala AFF 2016 pada Jumat (25/11/2016).

Karena golnya tersebut, Indonesia yang tadinya peluangnya kecil justru berhasil lolos ke semifinal.

Hal itulah yang membuat Lilipaly dianggap sebagai pahlawan baru di sepak bola Indonesia.

Momen tersebut juga ikut dirasakan oleh istri Lilipaly, Carmen Rowena.

Carmen ternyata ikut mendapatkan imbas dari euforia kepahlawanan Lilipaly ini.

Melalui akun Instagramnya, Carmen mengisahkan bagaimana kejadian Lilipaly ini ikut meramaikan kesehariannya.

Berita Rekomendasi

"Telepon genggam saya hampir meledak karena semua pesan yang masuk. "Suami adalah adalah pahlawan sekarang." Tapi bagi saya dia sudah seperti itu (jadi pahlawan). Bangga padamu. selalu #teamLili," tulis Carmen di Instagram-nya.

Postingan Carmen ini pun bahkan mendapat tanggapan positif dari netizen.

Mereka kebanyakan mengucapkan terima kasih pada Lilipaly.

Berkat gol Lilipaly saat Indonesia melawan Singapura pada Jumat (25/11/2016), kini Timnas Garuda bisa melenggang ke semifinal.

Netizen Debat dan Minta Lilipaly Kembali ke Persija

Gelandang timnas Indonesia Stefano Lilipaly mendadak menjadi pahlawan di mata banyak penggemar sepak bola Indonesia.

Hal itu dikarenakan Lilipaly mencetak gol penentu di laga melawan Singapura di Piala AFF 2016 pada Jumat (25/11/2016).

Karena golnya tersebut, Indonesia yang tadinya peluangnya kecil justru berhasil lolos ke semifinal.

Hal itulah yang membuat Lilipaly dianggap sebagai pahlawan baru di sepak bola Indonesia.

Melihat momen ini netizen merasa menyayangkan bahwa Lilipaly tidak bermain di klub Indonesia.

Saat ini status Lilipaly masihlah pemain SC Telstar di divisi dua Liga Belanda.

Keinginan netizen untuk Lilipaly sepenuhnya bermain di Indonesia terlihat dari salah satu postingannya di Instagram.

Dalam postingannya pesepak bola keturunan Maluku ini menuliskan: "Keep the Dream Alive."

Namun komentar netizen justru meminta Lilipaly kembali ke Persija.

"Come back welcome Persija Jakarta," tulis akun @robbyy1221 dan @dainalll bersamaan.

"Come back persija jakarta @stefanolilipaly," tambah akun @maill_orenz1928.

Sebelumnya Lilipaly memang pernah membela Persija pada tahun 2015.

Meski banyak yang meminta Lilipaly kembali membela Persija beberapa lainnya justru tidak menginginkannya.

Mereka menilai bahwa pemain Indonesia justru lebih baik jika bisa membela klub asing.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas