Stefano Lilipaly Bikin sang Istri Kelabakan Baca Instagramnya
Gelandang timnas Indonesia Stefano Lilipaly mendadak menjadi pahlawan di mata banyak penggemar sepak bola Indonesia.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelandang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly mendadak menjadi pahlawan di mata banyak penggemar sepak bola Indonesia.
Hal itu dikarenakan Lilipaly mencetak gol penentu di laga melawan Singapura di Piala AFF 2016 pada Jumat (25/11/2016).
Karena golnya tersebut, Indonesia yang tadinya peluangnya kecil justru berhasil lolos ke semifinal.
Hal itulah yang membuat Lilipaly dianggap sebagai pahlawan baru di sepak bola Indonesia.
Momen tersebut juga ikut dirasakan oleh istri Lilipaly, Carmen Rowena.
Carmen ternyata ikut mendapatkan imbas dari euforia kepahlawanan Lilipaly ini.
Melalui akun Instagramnya, Carmen mengisahkan bagaimana kejadian Lilipaly ini ikut meramaikan kesehariannya.
"Telepon genggam saya hampir meledak karena semua pesan yang masuk. "Suami adalah adalah pahlawan sekarang." Tapi bagi saya dia sudah seperti itu (jadi pahlawan). Bangga padamu. selalu #teamLili," tulis Carmen di Instagram-nya.
Postingan Carmen ini pun bahkan mendapat tanggapan positif dari netizen.
Mereka kebanyakan mengucapkan terima kasih pada Lilipaly.
Berkat gol Lilipaly saat Indonesia melawan Singapura pada Jumat (25/11/2016), kini Timnas Garuda bisa melenggang ke semifinal.
Netizen Debat dan Minta Lilipaly Kembali ke Persija
Gelandang timnas Indonesia Stefano Lilipaly mendadak menjadi pahlawan di mata banyak penggemar sepak bola Indonesia.
Hal itu dikarenakan Lilipaly mencetak gol penentu di laga melawan Singapura di Piala AFF 2016 pada Jumat (25/11/2016).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.