Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Stefano Pioli Tak Mau Ada Kesalahan Lagi Dilakukan Pemain Inter Milan

Banyak tim yang harus kami hadapi. Kami harus menghadapinya satu persatu, dimulai besok ketika menghadapi Fiorentina. Peluang yang harus kami ambil

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Stefano Pioli Tak Mau Ada Kesalahan Lagi Dilakukan Pemain Inter Milan
zimbio.com
Stefano Pioli 

TRIBUNNEWS.COM - Stefano Pioli mencatat beberapa kesalahan yang dilakukan Inter Milan ketika takluk 3-2 di kandang Hapoel Be'er Sheva. Pelatih berusia 51 tahun itu ingin memastikan hal serupa tak kembali terulang ketika Nerazzurri menjamu Fiorentina di kompetisi Serie A.

Pernyataan ini sekaligus menegaskan jawaban Pioli bahwa dirinya masih mengusung target membawa Inter lolos ke Liga Champions musim depan. Menurutnya Inter harus mengambil setiap kesempatan yang ada, dimulai dengan melawan Fiorentina di Giuseppe Meazza.

"Banyak tim yang harus kami hadapi. Kami harus menghadapinya satu persatu, dimulai besok ketika menghadapi Fiorentina. Peluang yang harus kami ambil," ujar Pioli seperti dilansir Football Italia.

"Kami tak boleh kembali melakukan kesalahan. Di Israel, kami mengendurkan permainan (ketika unggul 0-2 atas Hapoel), beranggapan sudah memenangkan pertandingan. Kamu tak bisa membayarnya di Eropa," sambungnya.

Tak hanya Pioli yang ingin Inter meraih kemenangan saat menjamu Fiorentina, Francesco Toldo juga berharap demikian. Mantan kiper Inter ini menilai Il Biscione membutuhkan poin untuk bangkit di kompetisi Serie A.

"Kami membutuhkan poin, mudah-mudahan Inter menang. Tapi Fiorentina tim yang bagus. Ilicic pemain favorit saya, dia playmaker yang hebat," ucapnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
2
Napoli
18
13
2
3
27
12
15
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
18
11
2
5
33
25
8
35
5
Fiorentina
17
9
5
3
31
15
16
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas