Kiper Thailand Kembali Bikin Heboh, Netizen: Ayo Bobol Gawang Kawin
Kiper Thailand Kawin Thamsatchanan kembali jadi bahan pembicaraan netizen apalagi setelah kembali dimainkan di Final Piala AFF, Sabtu (17/12/2016).
Penulis: Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM - Kiper Thailand Kawin Thamsatchanan kembali jadi bahan pembicaraan netizen apalagi setelah kembali dimainkan di Final Piala AFF, Sabtu (17/12/2016).
Melalui linimasa Twitter dengan kata kunci Kawin, Kiper Thailand kembali jadi buah bibir.
@uperigultom: "@Asoedarso: Kawin harus jebol. #Timnasday"
@jonghoonfingers: timeline rame lagi gara2 kawin lol.
@winprakarsa: Kawin maen lagi.
Mr. Sis @shiespiss: Go.. Go... INDONESIA Bobol gawang Kawin #TimnasDay.
Dany @danyaryanta: Ayo bobol gawang kawin. #indonesia
Adib W. Hidayat @adibwah07: Sudah 6 kali, kiper Thailand Kawin. Sekarang Kawin lagi.
Demikian sejumlah tweet netter yang heboh gara-gara Kawin.
Saat ini laga sedang berlangsung, akankah Kawin akan trending topic seperti sebelumnya? Kita tunggu saja.
Seperti diketahui leg pertama Indonesia berhasil mengalahkan Thailand dengan skor 2-1.
Kiper Thailand Kawin Thamsatchanan jadi bahan olok-olok lantaran nama kawin di Indonesia identik dengan makna hubungan intim beda jenis yang berpotensi hamil (kebobolan) dipesetkan dengan gawang Thailand yang kebobolan.
"Pantas kebobolan kipernya Kawin," demikian satu di antara tweet yang ramai jadi bahan candaan di Indonesia usai pertandingan leg pertama. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.