Wasit Mike Dean Dinilai Untungkan Tottenham Hotspur
Pelatih Southampton Claude Puel mengatakan, permainan timnya berakhir ketika wasit menjatuhkan kartu merah kepada Redmond
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan 4-1 Tottenham Hotspur atas Southampton pada laga di Stadion St Mary's, Kamis (29/12/2016) dini hari, dinodai kontroversi keputusan wasit Mike Dean yang dianggap menguntungkan pasukan LilyWhites.
Southampton unggul lebih dulu pada laga itu lewat gol sundulan kepala Virgil van Dijk, memanfaatkan tendangan bebas James Ward-Prowse, hanya dua menit setelah kick-off.
Akan tetapi, Tottenham berhasil mengejar berkat gol heading Dele Alli pada menit ke-19.
Sundulan kepala striker Spurs Harry Kane pada menit ke-52 yang memanfaatkan sepak pojok Christian Eriksen membuat tim dari London Utara itu mengambil alih kepemimpinan laga menjadi 1-2.
Namun, pada menit ke-57, Dean menunjuk titik putih ketika Alli dijatuhkan oleh penyerang Nathan Redmond di kotak penalti.
Tak hanya memberi hadiah penalti kepada Spurs, Dean juga memvonis pemain sayap Southampton itu kartu merah.
Kane yang mendapat kepercayaan melakukan eksekusi tak berhasil menyelesaikan tugas itu dengan baik.
Kaki kirinya terperosok dan bola hasil tendangan melambung di atas mistar gawang.
Bermain dengan hanya 10 pemain, Southampton kebobolan dua gol lagi dalam waktu dua menit ketika laga tersisa 10 menit terakhir.
Son Heung-min mencetak gol pada menit ke-82, dan Alli mencetak gol keduanya, sekaligus menutup kemenangan Spurs pada laga itu.
Pelatih Southampton Claude Puel mengatakan, permainan timnya berakhir ketika wasit menjatuhkan kartu merah kepada Redmond.
Meskipun tak mempertanyakan keputusan wasit, pelatih asal Prancis itu tak menampik bahwa keputusan itu menguntungkan bagi tim tamu.
"Saya tidak tahu bagaimana terjadinya insiden itu, tapi yang jelas itu memberi Spurs keuntungan dan memenangi laga," ujarnya seperti dikutip BBC seusai laga.
Pelatih Tottenham Mauricio Pochettino punya pendapat berbeda. Pelatih asal Argentina itu mengatakan, timnya sudah unggul dan menguasai laga sejak sebelum insiden kartu merah itu.
"Kami pantas mendapatkan kemenangan ini," ujarnya.
Berdasarkan catatan Premier League, Dean memberi 5 hadiah penalti dalam 7 laga terakhir Spurs yang dipimpinnya.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Jumat (30/12/2016)