Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pablo Aracil Berlabuh di Hougang United Singapura

Pablo Aracil tampaknya tidak perlu menganggur terlalu lama setelah terdepak dari Madura United.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Pablo Aracil Berlabuh di Hougang United Singapura
superball.id
Pemain Madura United, Pablo Aracil, saat melakukan perayaan golnya di Stadion Gelora Bangkalan, Madura. 

TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA - Pablo Aracil tampaknya tidak perlu menganggur terlalu lama setelah terdepak dari Madura United.

Top scorer Madura United musim ini sudah dipastikan memiliki klub baru dari Liga Singapura, Hougang United.

Kepastian Pablo Aracil berlabuh ke klub kasta tertinggi Liga Singapura itu terlihat dari akun instagramnya.

Penyerang yang mencatatkan 14 gol untuk Madura United itu belum diketahui akan berapa lama di Hougang United.

Pemain asal Spanyol itu mengaku senang dengan bergabung di Hougang United.

Pablo Aracil pun siap untuk membantu The Cheetahs untuk lebih baik di musim depan.

"Terima kasih untuk semuanya. Saya senang berada di Hougang United. Saya berharap bisa memberikan penampilan terbaik untuk tim ini," kata Pablo Aracil.

Berita Rekomendasi

"Saya juga ingin berjuang membawa klub ini lebih baik di posisi klasemen pada musim depan," sambungnya.

Saat ini, Pablo sudah tiba di Singapura usai melakukan perjalanan dari kampung halamannya, Spanyol.

Tak hanya Pablo Aracil, Hougang United juga resmi mendatangkan kiper Timnas Singapura U-22, Zulfairuuz Rudy.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas