Persela Lamongan Akan Tambah Kapasitas Stadion Surajaya
Dalam waktu dekat, tribun penonton di sisi utara dan selatan akan ditinggikan sehingga bisa menambah kapasitas.
Penulis: Ravianto
SURYA.co.id/Bobby Constantine Koloway
Ribuan suporter Persela Lamongan, LA Mania, memadati Stadion Surajaya, Lamongan pada laga timnya melawan Persegres Gresik United, Sabtu (30/4/2016).
TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Persela Lamongan akan menambah kapasitas stadion kebanggaan mereka, Surajaya.
Saat ini, stadion Surajaya hanya mampu menampung maksimal 14.000 penonton.
Dalam waktu dekat, tribun penonton di sisi utara dan selatan akan ditinggikan sehingga bisa menambah kapasitas.
Bupati Lamongan, Fadeli menargetkan proyek itu selesai tahun ini dan rencananya akan dimulai April mendatang.
"Penambahan kapasitas stadion sebagai bentuk komitmen kami untuk memberikan kenyamanan bagi suporter yang selama ini sudah tanpa lelah memberikan dukungan kepada Persela,'' ujar Fadeli seperti dilansir dari situs resmi klub, kemarin.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.