Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Allegri Nilai Level Juventus Masih di Bawah Real Madrid

Pernyataan tersebut diungkapkan Allegri usai ditanya oleh jurnalis soal posisi Juventus di peta kekuatan sepak bola Eropa.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Allegri Nilai Level Juventus Masih di Bawah Real Madrid
zimbio.com
Massimiliano Allegri 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Andi Ernanda

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menegaskan bahwa timnya belum setara dengan Real Madrid.

Menurutnya, Juventus masih butuh peningkatan bila ingin sejajar dengan Madrid.

Pernyataan tersebut diungkapkan Allegri usai ditanya oleh jurnalis soal posisi Juventus di peta kekuatan sepak bola Eropa.

"Tidak, kami masih harus membuat beberapa peningkatan," kata Allegri, dikutip dari FourFourTwo.

Allegri menambahkan, hal utama yang kini menjadi fokusnya ialah mentalitas Juventus.

Di mata Allegri, mentalitas Juventus di kompetisi Eropa masih lemah.

Berita Rekomendasi

"Pastinya pada tataran mental kami harus bisa berada di level yang sama dengan Real Madrid, Paris Saint-Germain, Barcelona dan Bayern Munchen,"

Juventus sebenarnya punya segala syarat untuk disebut sebagai salah satu tim terbaik di Eropa.

Gianluigi Buffon dkk terus mempertahankan dominasinya di Liga Italia dalam lima musim terakhir.

Namun Bianconeri belum berhasil meraih prestasi di tengah dominasinya di kompetisi domestik.

Prestasi terbaik Juventus di Eropa belakangan ini ialah saat berhasil tembus ke babak final Liga Champions musim 2014-15.

Akan tetapi Juventus gagal meraih trofi Si Kuping Caplang usai ditekuk Barcelona 1-3.(*)

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
18
11
2
5
33
25
8
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas