Mario Balotelli Diusir Lagi ke Luar Lapangan usai Memaki Wasit
Wasit Tony Chapron mengatakan bahwa Balotelli mengumpat setelah mendengar peluit tanda pelanggaran
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan OGC Nice atas tuan rumah FC Lorient ternoda.
Penyerang Nice, Mario Balotelli, kembali diusir keluar lapangan karena memaki wasit.
Ini kartu merah ketiga Mario di Liga Prancis.
kemenangan 0-1 atas Lorient mengantar Nice kembali ke posisi kedua, menggeser Paris Saint-Germain (PSG), paling tidak untuk sementara.
PSG baru melakoni Toulouse dini hari tadi. Jika menang, Edinson Cavani dkk kembali menggeser Nice.
Pada match day ke-26 kemarin, Nice unggul melalui Wylan Cyprien menit ke-15. Ia mengonversi umpang dari Arnaud Souquet. Kedudukan 0-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Malapetaka Nice terjadi menit ke-68. Diawali dari saling pepet antara Mario Balotelli dengan gelandang Lorient, Zargo Toure.
Sebenarnya adegannya biasa saja, tapi kemudian wasit berlari dan mengeluarkan kartu merah langsung.
Dalam penjelasannya kemudian, wasit Tony Chapron mengatakan bahwa Balotelli mengumpat setelah mendengar peluit tanda pelanggaran.
Sambil ngeloyor, Balotelli mengumpat sekaligus memaki wasit dalam bahasa Inggris.
"Benar, dia memaki saya dalam bahasa Inggris. Saya langsung cabut kartu merah. Saya tak bisa menjelaskan lebih lanjut karena ini soal klasik," kata Chabron.
Ini merupakan kartu merah ketiga yang diterima Balotelli selama membela Nice di Ligue 1 musim ini.
Kartu merah sebelumnya diterima Mario dalam laga kontra Bordeaux pada 21 Desember 2016.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (20/2/2017)