Oezil Tertekan Jelang Laga Besar Kontra Liverpool
Gelandang Arsenal Mesut Oezil dianggap yang paling menderita dalam beberapa bulan terakhir.
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Gelandang Arsenal Mesut Oezil dianggap yang paling menderita dalam beberapa bulan terakhir.
Pemain asal Jerman itu gagal memberikan kontribusi yang baik untuk timnya.
Terlebih lagi Oezil kerap disalahkan atas performa buruk Arsenal.
Pelatih Arsenal Arsene Wenger membantah hal itu.
Wenger mengatakan Oezil tak pantas diganjar tuduhan yang memperburuk performanya.
Oezil dan semua yang berada dalam tim harus bertanggung jawab atas hasil buruk.
"Ini bukan tentang Oezil saja, yang akan memenangkan kita dalam permainan itu tim. Ini tentang kinerja tim yang kuat," kata Wenger dikutip SuperBall.id dari the Sun, Sabtu (4/3/2017).
Wenger mengakui Oezil sedikit tertekan karena terlalu sering disalahkan.
Pelatih 67 tahun itu berharap tekana itu berkurang untuk mengembalikan Oezil pada permainan aslinya.
"Dia (Oezil) sangat membutuhkan bola, ketika bola sudah di kakinya maka dia akan bebas dan jadi pemain yang luar biasa," kata Wenger.
Arsenal akan bertandang ke markas Liverpool, Stadion Anfield, Minggu (5/3/2017).
Laga itu akan menentukan posisi kedua tim di klasemen sementara Liga Inggris. (*)