Raphael Maitimo Merapat ke Persib Bandung
Perekrutan Essien dan Maitimo menambah panjang daftar pemain Persib setelah punya Hariono, Kim Kurniawan, Dedi Kusnandar, Gian Zola, dan Ahmad Baasith
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Stok gelandang Persib semakin melimpah.
Teranyar, pemain naturalisasi Raphael Maitimo dipastikan bergabung dengan Pangeran Biru.
"Dia (Maitimo) positif bergabung, lihat saja ketika launching nanti (Minggu, 2/4)," ujar sumber internal Persib.
Menurutnya, kehadiran Maitomo atas rekomendasi pelatih.
Pemain berdarah Maluku itu akan menyusul dua bintang asing, Michael Essien dan Carlton Cole.
Perekrutan Essien dan Maitimo menambah panjang daftar pemain Persib setelah punya Hariono, Kim Kurniawan, Dedi Kusnandar, Gian Zola, dan Ahmad Baasith.
Dari tujuh pemain itu, Zola saja yang asli beroperasi sebagai gelandang serang.
Posisi terbaik enam pemain lainnya adalah gelandang bertahan meski Dedi dan Maitomo juga mampu berperan jadi gelandang serang.
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, bahkan berencana mendorong Essien lebih menyerang.
Sejauh ini, hanya posisi yang relatif aman. Sejak bergabung dengan Persib, Hariono selalu jadi pilihan pertama semua pelatih, termasuk Djadjang ketika menjuarai LSI 2014 lalu Piala Presiden 2015 meski saat itu ada Firman Utina dan Makan Konate.
Itu memang bukan jaminan bagi Hariono tapi setidaknya bisa menjadi alarm sekaligus mengantrol motivasi semua gelandang tengah agar memperlihatkan performa terbaik selama latihan dan laga.