Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Juventus Melenggang ke Final Usai Singkirkan Napoli dengan Agregat 5-4

Meski menderita kekalahan 3-2 dari Napoli dalam duel leg kedua semi-final Coppa Italia di San Paolo, Kamis (6/4) dini hari WIB, namun Juventus lolos

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Juventus Melenggang ke Final Usai Singkirkan Napoli dengan Agregat 5-4
juventus.com
Pemain Juventus bersuka cita melenggang ke final Coppa Italia 2017 

TRIBUNNEWS.COM, NAPOLI - Meski menderita kekalahan 3-2 dari Napoli dalam duel leg kedua semi-final Coppa Italia di San Paolo, Kamis (6/4) dini hari WIB, namun Juventus lolos ke final dengan agregat kemenangan 5-4.

Begitu menit pertama dimulai, Napoli langsung mengambil inisiatif menyerang. Inisiatif itu membuahkan peluang di menit ke12, sayang tembakan keras Jose Callejon usai menerima umpan tarik Lorenzo Insigne mampu ditepis penjaga gawang Juventus, Neto.

Asyik menyerang, Napoli lupa pertahanan, akibatnya, di menit ke-32 Juventus unggul lebih dahulu lewat tembakan jarak jauh Gonzalo Higuain. Itu adalah gol pertama sang penyerang asal Argentina di San Paolo dengan kostum lawan, tepatnya sejak meninggalkan Napoli pada musim panas kemarin.

Di babak kedua jalannya pertandingan lebih menarik yang ditandai dengan aksi kejar mengejar gol dari kedua tim. Marek Hamsik menyamakan kedudukan pada menit ke-53 setelah sepakan deras gelandang serang asal Slowakia itu menembus sisi kanan gawang Juventus.

Momen itu dijawab Juventus yang lima menit kemudian kembali unggul, lagi-lagi melalui aksi Higuain yang meneruskan umpan matang Juan Cuadrado. Kemenangan Juventus tak berlangsung lama, Napoli berhasil membuat skor menjadi imbang untuk kedua kalinya lewat aksi Dries Mertens pada menit ke-61.

Napoli bahkan berbalik memimpin lima menit setelah menyamakan skor, adalah Insigne yang membobol gawang Neto setelah menerima umpan Callejon. Tuan rumah pun termotivasi untuk semakin mengejar ketertinggalan agregat, hanya saja mereka juga dipaksa terus mewaspadai Juventus yang jeli memanfaatkan serangan balik.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas