Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daniel Carvajal Ingin Pasukan Real Madrid Bekerja Lebih Keras

Carvajal berujar bahwa untuk mengalahkan Deportivo, timnya harus bermain dengan tenang dan tetap berusaha menjadi superior di sepanjang pertandingan

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Daniel Carvajal Ingin Pasukan Real Madrid Bekerja Lebih Keras
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Rabu (26/4/2017) halaman 15 

TRIBUNNEWS.COM - Kekalahan 2-3 dari Barcelona, Senin (24/4/2017), tidak membuat pemain Real Madrid patah arang.

Los Blancos akan berusaha mengalahkan Deportivo La Coruna pada laga lanjutan Liga Spanyol, Kamis (27/4/2017) dini hari WIB.

Pemain belakang Real Madrid, Daniel Carvajal, mengatakan bahwa untuk memperoleh kemenangan timnya harus berjuang dan bekerja keras.

"Kami tidak mau meratapi kekalahan dari Barca. Kami harus berjuang dan bekerja keras untuk menjaga peluang ke puncak klasemen, agar bisa menjuarai musim ini. Laga menghadapi Deportivo adalah partai sulit. Kami akan mencoba memetik tiga poin," kata Carvajal di situs resmi klub.

Carvajal berujar bahwa untuk mengalahkan Deportivo, timnya harus bermain dengan tenang dan tetap berusaha menjadi superior di sepanjang pertandingan.

"Laga nanti menjadi salah satu pertandingan penting yang akan menentukan Madrid menjadi juara atau tidak musim ini. Semuanya tergantung dari kinerja kami. Oleh karena itu, kami harus tampil superior di laga nanti, agar bisa mengalahkan Deportivo," ujar Carvajal.

Carvajal yakin timnya bisa memperoleh tiga poin, asalkan seluruh pemain Madrid membenahi segala kesalahan yang dilakukan saat dikalahkan Barca.

Berita Rekomendasi

"Beberapa kesalahan yang menjadi penyebab kekalahan dari Barca harus diperbaiki. Kami ingin kembali ke jalur kemenangan agar bisa kembali menduduki posisi puncak klasemen. Kekalahan dari Barca tidak membuat kami mundur, tetapi justru semakin termotivasi untuk menyelesaikan musim ini dengan tambahan poin," tutur Carvajal.

Pemain berusia 25 tahun tersebut menuturkan, kemenangan atas Deportivo akan mengobati luka kekalahan dari Barca.

"Kami sedang mencari poin pengganti setelah gagal di laga El Clasico kemarin. Deportivo akan menjadi sasaran agresifitas permainan yang akan kami tampilkan," tutur Carvajal.

Sementara itu, Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengaku di laga nanti timnya akan tampil sesuai ciri khas permainan Madrid yang taktis.

"Kekalahan dari Barca tidak akan merubah cara Madrid bermain. Kami akan tetap bermain dengan taktis dan serangan yang efisien. Hasil yang didapat di kandang Deportivo akan menjadi buah dari kerja tim. Kami ingin memperoleh hasil yang memuaskan di laga nanti," kata Zidane.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Rabu (26/4/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
20
14
4
2
47
20
27
46
2
Atlético Madrid
20
13
5
2
34
13
21
44
3
Barcelona
20
12
3
5
52
23
29
39
4
Athletic Club
20
11
6
3
31
18
13
39
5
Villarreal
20
9
6
5
38
31
7
33
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas