Martin Demichelis Putuskan Pensiun dari Sepak Bola
Tahun ini akan menjadi musim terakhir Demichelis di LaLiga dan juga kompetisi profesional
Penulis: Muhammad Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM - Mantan bek tengah Argentina, Bayern Muenchen dan Manchester City Martin Demichelis telah mengumumkan pengunduran dirinya dari sepak bola profesional.
Tahun ini akan menjadi musim terakhir Demichelis di LaLiga dan juga kompetisi profesional.
Demichelis meraih 51 caps untuk Argentina, mencetak dua gol.
"Saya ingin jujur, saya kehilangan kekuatan di kaki dan konsentrasi saya. Tapi saya ingin mengucapkan terima kasih kepada sepakbola," kata Demichelis.
Demichelis mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Malaga yang menjadi tim terakhirnya.
Dirinya mengaku terasa terhormat dapat mengakhiri karir di Malaga.
"Itu adalah mimpi untuk menyelesaikan karir saya di Malaga, ini adalah klub yang selalu memiliki tempat khusus di hati saya dan merupakan suatu kehormatan untuk mengakhiri hari-hari bermain saya di sini," ujarnya.
"Sekarang saya berharap bisa menjadi Malaguista selamanya dan mendukung klub dari tribun," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.