Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lini Belakang dan Depan Persebaya Surabaya Butuh Pembenahan

Riono Asnan menambahkan jika lini depan Persebaya Surabaya perlu diperuncing lagi agar lebih banyak mencetak gol dan menembus benteng lawan.

Editor: Ravianto
zoom-in Lini Belakang dan Depan Persebaya Surabaya Butuh Pembenahan
juara.net
Riono Asnan (kiri) di depan tim sepak bola Pon Sulsel 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Pernah menjadi bagian dari Persebaya Surabaya era-80an dan pernah berkecimpung di kepelatihan, membuat Riono Asnan paham betul dengan materi Persebaya Surabaya saat ini.

Pihaknya mengaku melihat dari layar kaca terkait materi yang dimiliki Persebaya dalam mengarungi Liga 2 saat ini, The Green Force masih perlu beberapa pembenahan, meski telah mendatangkan dua striker Liga 1, Rishadi Fauzi dan Mardiono dalam dua laga terakhir.

"Materinya cukup bagus, cuma ada beberapa pos yang harus benahi," kata Riono Asnan saat dihubungi Surya.co.id, Selasa (23/5/2017) malam.

Dijelaskan mantan bek Persebaya ini, Persebaya saat ini masih kurang kokoh di lini belakang.

Sehingga perlu lagi ditambah tenaga atau diubah strateginya untuk menghadang laju lawan.

"Saya melihat yang perlu dibenahi itu yang utama dari Persebaya adalah sektor belakangnya," ujarnya.

Selain lini belakang, Riono Asnan menambahkan jika lini depan Persebaya Surabaya perlu diperuncing lagi agar lebih banyak mencetak gol dan menembus benteng lawan.

Berita Rekomendasi

"Lini depan juga perlu dipertajam lagi agar lebih mantap," tambahnya.

Seperti diketahui, saat ini Persebaya Surabaya masih sulit untuk bangkit.

Hingga pekan keempat Liga 2, tim yang belum memiliki pelatih kepala ini masih mendekam di dasar kedua dari bawah klasemen Grup 5. (Surya/Dya Ayu)

Sumber: Surya Malang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas