Claudio Ranieri bilang Gianluigi Donnarumma Jika Pindah ke Real Madrid Bisa Berprestasi
Pelatih asal Italia, Claudio Ranieri, memberi pendapatnya terkait isu transfer kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Pelatih asal Italia, Claudio Ranieri, memberi pendapatnya terkait isu transfer kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Ia menghubungkan masa depan pria berusia 18 tahun itu dengan Real Madrid.
Isu kepergian Gianluigi Donnarumma dari AC Milan sempat menghangat dan membuat sang kiper menjadi bulan-bulanan penggemar AC Milan, termasuk di media sosial.
Walau rumor kepergian Donnarumma dari AC Milan mulai mereda, Claudio Ranieri memunculkan pendapatnya bila sang kiper benar-benar meninggalkan AC Milan.
Menurut mantan pelatih Leicester City yang kini menukangi klub Prancis, FC Nantes, Donnarumma akan menuai prestasi bila bergabung dengan Real Madrid.
Bagi Claudio Ranieri, isu kepindahan Donnarumma bukan semata soal aspek finansial.
"Kalau tentang uang, AC Milan memberikan penawaran yang baik kepada Donnarumma," ucap Ranieri kepada La Gazzetta dello Sport.
Pelatih berusia 65 tahun itu lebih melihat kepada ambisi Gianluigi Donnarumma sebagai pemain sepak bola. profesional
"Seandainya Donnarumma pergi, misalkan ke Real Madrid, ia bisa meraih dua atau tiga gelar juara Liga Champions, bukan?" ujar Ranieri.
Kata Ranieri, adalah normal bila seorang pemain memiliki keraguan untuk berprestasi di sebuah klub. Hanya, sikap pemain seperti itu kini dicap sebagai berbahaya.
"Tetapi, bila Donnarumma memutuskan bertahan di Milan, hal itu memperlihatkan kecintaanya kepada klub," kata Ranieri.