Ini Pemain Incaran Real Madrid Jika Gagal Rekrut Mbappe
Real Madrid dikabarkan siap bersaing dengan Barcelona, Manchester United, dan Chelsea untuk mendatangkan Ousmane Dembele
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid mengalihkan buruannya ke Ousmane Dembele jika mereka gagal mendatangkan penyerang AS Monaco, Kylian Mbappe Lottin.
Real Madrid dikabarkan siap bersaing dengan Barcelona, Manchester United, dan Chelsea untuk mendatangkan Ousmane Dembele sebagai alternatif dari target utama mereka, Kylian Mbappe.
Raksasa Spanyol tersebut sudah lama dihubungkan dengan Mbappe, namun hingga saat ini belum ada titik terang masalah transfer remaja berusia 18 tahun ini.
Karena itu, Madrid kemudian berusaha mengalihkan buruan mereka ke pemain lain asal Prancis, Dembele.
Dilaporkan bahwa kepindahan Mbappe akan segera terjadi dengan nilai 180 juta euro.
Namun, Monaco dilaporkan meminta Madrid untuk menaikkan tawaran terhadap Mbappe.
Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Madrid juga sedikit mempermasalahkan gaji Mbappe yang cukup tinggi.
Hal ini membuat mereka mengalihkan buruan ke Dembele, pemain muda yang juga menampilkan performa baik musim lalu.
Harga Dembele adalah 90 juta euro atau separuh dari nilai Mbappe.
Akan tetapi, Dortmund sudah menyatakan bahwa pemain berusia 20 tahun itu tidak dijual.
"Dembele memiliki kontrak jangka panjang dengan kami dan merupakan bagian penting klub ini. Dia akan menjadi bagian dari tim musim depan," ujar Direktur Olahraga Dortmund, Michael Zorc.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.