Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ditahan Imbang PSM, Bruno da Silva: Pemain Persija Terlalu Respek

Penyerang Persija Jakarta, Bruno da Silva Lopes, mengakui pertandingan melawan PSM Makassar sangat berat.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Ditahan Imbang PSM, Bruno da Silva: Pemain Persija Terlalu Respek
bolasport.com
Bruno Lopes Junior 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Penyerang Persija Jakarta, Bruno da Silva Lopes, mengakui pertandingan melawan PSM Makassar sangat berat.

Ia sangat kesulitan untuk menembus pertahanan PSM yang dikawal oleh Steven Paulle dan Hamka Hamzah.

Kedua tim memang terlihat menunjukkan penampilan terbaiknya selama 90 menit.

PSM unggul terlebih dahulu lewat gol Marc Klok dan Willjan Pluim di babak pertama. Persija baru bisa membalas pada babak kedua lewat gol Reinaldo Elias da Costa dan Bruno Lopes.

Baca: Kepemimpinan Wasit Kontroversial, Pelatih Persija: Selalu Ada di Setiap Pertandingan

Baca: Sejumlah Fakta Menarik di Laga Persija Vs PSM, Nomor 4 Menyita Perhatian

Berita Rekomendasi

Baca: Suporter PSM Makassar Tetap Mendukung Reinaldo Meski Sudah di Persija

"Pertandingan ini sangat berbeda dari biasanya. Kami kesulitan di babak pertama tetapi pada babak kedua kami bermain bagus sehingga bisa menyerang untuk mencetak gol," ucap Bruno.

"Saya akui di babak pertama kami terlalu respek dengan PSM dan para pemain juga kurang bagus dalam menjaga pemain lawan," tambah dia.

Lebih lanjut Bruno menambahkan ia tidak mempermasalahkan belum padunya dengan Reinaldo. Ia harus lebih sering berkomunikasi dengan baik bersama Reinaldo.

"Saya tidak memikirkan itu lebih dalam. Yang penting saya dan Reinaldo saling berusaha untuk mencetak gol di setiap pertandingan," ucap Bruno.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas