Satria Tama Tak Alami Cedera Serius
Kondisi kiper Satria Tama yang cedera sempat dikabarkan bakal diganti oleh Dicky Indrayana yang siap untuk tampil.
Penulis: Reynas Abdila
SUPER BALL/FERI SETIAWAN
Penjaga gawang Timnas Indonesia Satria Tama Hardiyanto (tengah) meringis kesakitan setelah mengalami benturan dengan Vietnam dalam pertandingan sepak bola Sea Games 2017 di Stadion Selayang, Malaysia, Selasa (22/8/2017). Bermain 10 orang Indonesia sukses tahan imbang Vietnam.
TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Kamboja dalam laga terakhir grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Kamis (24/8/2017).
Kondisi kiper Satria Tama yang cedera sempat dikabarkan bakal diganti oleh Dicky Indrayana yang siap untuk tampil.
Namun termutakhir, Satria Tama tetap akan mengisi slot daftar susunan pemain.
"Setelah pemeriksaan terakhir Satria cedera tidak serius dan untuk besok pelatih kepala akan memutuskan mainkan siapa," kata Donny Fachroni, Media Officer Timnas.
Berikut Prakiraan Formasi Indonesia vs Kamboja:
4-4-2: Kartika Aji (GK): Gavin K, Hansamu Yama (C), Ricky F, Andy Setyo; Evan Dimas, Hargianto, Saddil R, Septian David; Ezra W, Marinus Wanewar
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.