Barcelona Bakal Lepas Arda Turan
Barcelona masih menyisakan agenda pelepasan untuk Arda Turan pada bursa transfer musim panas 2017.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Barcelona masih menyisakan agenda pelepasan untuk Arda Turan pada bursa transfer musim panas 2017.
Untuk tim Spanyol, jendela transfer memang sudah ditutup.
Namun, Barcelona masih bisa melepaskan Turan ke luar negeri.
Turki menjadi peluang karena bursa transfer di sana baru ditutup pada Jumat (15/9/2017).
Barcelona pun berharap bisa melego Turan ke eks klubnya, Galatasaray, pekan depan.
Turan diprediksi bakal menjalani masa pinjaman selama semusim.
Alasannya, Galatasaray tidak mampu memenuhi gaji Turan apabila merampungkan transfer secara permanen.
Turan sendiri tidak mau mengalami pemangkasan penghasilan.
Dengan status pinjaman, Galatasaray pun cuma menanggung sebagian dari gaji sang pemain di Barcelona.
Di lain sisi, Barcelona tidak masalah meminjamkan Turan, asalkan Galatasaray memiliki komitmen untuk melakukan pembelian pada akhir musim 2017-2018.
Galatasaran bukanlah klub asing buat Turan.
Dia sempat berkarier di sana dari 2005 hingga 2011 dan menyumbangkan satu gelar Liga Turki.
Pemain 30 tahun ini kemudian pindah ke Atletico Madrid sebelum dibeli Barcelona dua musim lalu.
Selama dua tahun, Arda Turan tampil 55 kali bagi Barcelona di semua ajang.